Lihat ke Halaman Asli

Zheerlin LarantikaDjati

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Podcast Content Creator: Suara Generasi yang Menghadirkan Tantangan bagi Jurnalisme

Diperbarui: 18 Desember 2023   21:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Sumber: gettyimages)

Kemajuan internet membawa perubahan besar dalam dunia jurnalisme. Hal tersebut membawa perubahan dalam pengemasan informasinya. Belum lagi, saat ini audiens pun bisa membuat kontennya sendiri. 

Bagi kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan podcast. Apa itu podcast? Melansir dari BINUS Graduate Program, podcast berupa siaran audio yang dapat diakses melalui situs web atau platform lainnya. Sejalan dengan definisinya, dulu podcast dibuat dalam bentuk audio yang biasa diputar pada platform seperti Apple Podcast hingga Spotify. 

Seiring berjalannya waktu, podcast kini mengalami transformasi. Fenomena podcast saat ini telah menjamur di beberapa platform. 

(The Verge)

Taukah kalian bahwa ternyata orang Indonesia suka menonton podcast di platform YouTube? Meski awalnya berupa konten audio, faktanya orang Indonesia memilih YouTube sebagai platform utama menikmati podcast.

Melansir data dari IDNTimes, penikmat podcast di YouTube mencapai angka 61%. Kemudian, disusul oleh Spotify dengan angka 32%, Noice 5%, dan Apple Podcast 2%. 

Saat ini terdapat banyak content creator yang menjadi podcaster di platform YouTube. Kegemaran masyarakat terhadap podcast menjadi salah satu alasan menjamurnya podcast oleh sejumlah content creator.  

Genre yang dibawakan pun cukup beragam. Mulai dari horor, komedi, entertainment, dan lainnya. 

Top 5 genre podcast favorit masyarakat Indonesia

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline