Lihat ke Halaman Asli

zaldy chan

TERVERIFIKASI

ASN (Apapun Sing penting Nulis)

Puisi | Orang-orang Bersandal Mimpi

Diperbarui: 10 Februari 2019   15:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Illustrated by : pixabay.com

orangorang pagi membuka pintu hari. berjejak kaki bersandal mimpi. menikmati desahbasah peluh di dahi. terlelap dalam pelukan kukuh terik matahari.

orangorang pagi melupakan hari, menunda mimpi juga mengenang matahari

orangorang pagi merambah siang. sibuk teriaki mendung awanawan mengambang. airmata terbuang hilang. rusuh hati, peluang segera memburu pulang.

orangorang pagi melupakan petang. menunda kenyang dan mengenang tenang.

orangorang pagi bertilam malam. menyimpan kisah yang merajam, pun kesah nan menghujam. kembali menitip mimpi pada robekan bulan hitam.

orangorang pagi bersandal mimpi. berharap, tak lagi jejaki hangat mentari.

Curup, 10.02.2019
zaldychan




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline