Borussia Dortmund gagal meraih gelar juara Liga Jerman yang sudah hampir didapatkan di depan mata. Hal tersebut terjadi, setelah mereka gagal meraih kemenangan saat menghadapi Mainz 05 pada Sabtu, (27/05/2023).
Bermain di Stadion Signal Iduna Park, Borussia Dortmund gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang tamunya dengan skor 2-2. Dengan hasil ini, Borussia Dortmund gagal meraih gelar juara setelah pesaing terdekatnya Bayern Munich berhasil meraih kemenangan di pertandingan terakhir Liga Jerman.
Bermain di hadapan pendukung sendiri, Borussia Dortmund langsung mengambil inisiatif serangan agar bisa memecah kebuntuan. Namun, bukannya berhasil mencetak gol justru Borussia Dortmund tertinggal terlebih dahulu pada menit ke 15' melalui gol A. Hanche-Olsen.
Sembilan menit berselang, Mainz 05 berhasil membobol gawang Borussia Dortmund untuk yang kedua kalinya melalui Karim Onisiwo. Gol tersebut menjadi pukulan telak bagi para pemain Borussia Dortmund, karena gelar yang hampir diraih akan gagal didapatkan jika Borussia Dortmund tidak bangkit di babak kedua.
Memasuki babak kedua, Borussia Dortmund langsung mendobrak pertahanan dari Mainz 05, hal tersebut dilakukan agar Borussia Dortmund bisa memecah kebuntuan. Usaha yang dilakukan Borussia Dortmund tidak sia-sia, pada menit ke 69' Raphael Guerreiro berhasil memecah kebuntuan dan membuat skor menjadi 2-1.
Memasuki waktu injury time, Borussia Dortmund berhasil mencetak gol penyeimbang melalui Niklas Sule. Dengan hasil imbang tersebut, membuat poin antara Borussia Dortmund dan Bayern Munich sama-sama memperoleh 71 poin.
Akan tetapi, Bayern Munich lebih berhak meraih gelar juara setelah berhasil menang agregat atas Borussia Dortmund. Hasil ini membuat Borussia Dortmund gagal mematahkan dominasi Bayern Munich di ajang Liga Jerman.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H