Lihat ke Halaman Asli

Konsep Pertumbuhan Ekonomi dalam Islam

Diperbarui: 31 Juli 2022   20:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Konsep Pertumbuhan Ekonomi Islam memiliki tiga faktor utama yang mempengaruhi keberhasilan terhadap pertumbuhanya. Pertama ada Sumber Daya Alam dan modal, maksudnya segala sumber daya yang digunakan untuk mengerakkan roda perekonomian secara umum. 

Kedua ada Enterpreneurship/kepemimpinan, dengan SDM yang memiliki kepemimpinan yang baik maka dapat menggali dan mengoptimalisasikan potensi lokal yang dimiliki suatu bangsa tanpa bergantung kepada negara lain(impor). 

Ketiga ada teknologi dan inovasi, demi mengembangkan pertumbuhan ekonomi suatu negara dibutuhkan pekembangan teknologi yang diiringi dengan inovasi yang baru secara bersamaan.

Islam juga telah mengatur budaya dalam berbisnis sesuai syariah seperti : 

1. Untuk para pedagang/pebisnis harus memiliki krakter jujur, amanah, dan menepati janji; 

2. Sebagai pembeli tidak boleh mencela penjual yang dapat menyinggung penjual; 

3. Sebagai penjual tidak boleh berlebih-lebihan dalam menawarkan produknya maupun harganya karena dapat menyusahkan pembeli;

4. Dalam berhutang diharuskan mencatat dan ada saksi serta menepati untuk mengembalikanya.

Teknologi dan inovasi juga merupakan faktor mendorong pertumbuhan ekonomi suatu negara. Suatu teknologi yang memiliki tingkat efisiensi yang baik lahir dari inovasi yang visioner. Dalam islam diajarkan pula bagi umat muslim untuk berkarya sebagaimana diterangkan dalam hadist:"Sesungguhnya Alloh menyukai orang mukmin yg berkarya (al mu'min al muhtarif) (HR. Baehaqi).

Kesejahteraan terjadi karena adanya proses sinergis antara pertumbuahan dan distribusi ekonomi sehingga keseimbangan dapat terealisasi. 

Namun kenyataanya saat ini belum terealisasinya kesejahteraan yang merata dikarenakan pendistribusian pendapatan yang tidak merata pula. Indikator utama dalam kesejahteraan Ekonomi Islam yang pertama adalah sistem dengan menerapkan nilai islam itu sendiri berdasarkan syariat islam. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline