Lihat ke Halaman Asli

Menakar Peluang PSSI U-19

Diperbarui: 9 Juli 2022   16:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Ajang sepakbola piala AFF kelompok umur 19 tahun telah berjalan dengan beberapa pertandingan. Walaupun dinilai bahwa para pemain PSSI U-19 berada pada grup 'neraka', secara perlahan mereka hampir melakoninya tanpa kekalahan. Dua tim kuat yakni Vietnam dan Thailand dapat dihadapi tanpa kalah alias seri sehingga mereka berbagi angka sama masing-masing satu poin. 

Namun pada pertandingan lainnya termasuk terakhir sebelum penulis membuat tulisan para pemain 'Garuda muda' mampu membantai Brunai dan Piliphina dengan skor telak. 

Kini tim PSSI U-19 memiliki koleksi gol yang cukup fantastis dengan mengemas produktivitas gol sebanyak dua belas gol dengan kemasukan hanya satu gol saat menjamu Piliphina. 

Produktivitas gol ini membuat PSSI U-19 mampu mengalahkan dua kompetitor kuatnya yakni Vietnam yang memasukkan sebelas gol dan sudah kemasukan dua gol. Sedangkan Thailand hanya mampu memasukkan enam gol tanpa kemasuka satu gol pun.

Hingga selesainya pertandingan terakhir bagi grup A pertanggal 9 juli 2022 PSSI U-19 berada pada urutan ketiga di bawah Vietnam dan Thailand.

Bagaimana peluang PSSI U-19 pada turnamen AFF kali ini?

Pembahasan tentang peluang PSSI U-19 dalam turnamen ini untuk lolos ke babak pasca penyisihan grup (semi final) tetap ada bahkan cukup besar dengan mengetahui bahwa pertandingan sisa di grup A akan bertemu dua kompetitor PSSI U-19 yakni Vietnam  dengan Thailand. Jika keduanya bermain seri saja apalagi salah satunya kalah, maka tentunya peluang PSSI U-19 akan lolos dengan syarat:

Pertama, PSSI U-19 menang melawan Myanmar.

Kedua, jika kedua tim kompetitor kuat itu bermain imbang, maka PSSI U-19 harus mampu menang dengan produktivitas gol yang banyak dan mampu mengalahkan keduanya dengan kemasukan gol yang minim bahkan kalau dapat tanpa kemasukan.

Semoga saja para Garuda muda dapat berhasil gemilang pada turnamen ini.

Demikian ulasan singkat ini. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline