Lihat ke Halaman Asli

Yus Afiati

Belajar di PAI,Institut Pembina Rohani Islam Jakarta

Menjaga Cintamu Dalam Iffah

Diperbarui: 29 Januari 2022   03:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: kashoorga.com

Menjaga Cintamu Dalam Iffah

Iffah sikap menjaga kesucian jiwa
Berpikirmu pandanganmu dalam realita
Lisanmu perilakumu cerminan jiwa
Berhiasmu santun berbusana

Tiada lebih indah dari akhlak mulia
Menjaga jiwa dari godaan perilaku nista
Menahan syahwat tak halal melalui mata
Mata pembawa pesan hati yang kau rasa

Perhiasan dunia nan mempesona
Kecantikan keindahan raga wanita
Tidak elok dipamerkan menarik nafsu pria
Kan mengundang kejahatan hasad sesama

Iffah sikap tunduk hawa nafsu, akal terbina
Terarah bersama iman yang terpelihara
Jauhkan pembohongan dusta tiada guna
Santun bertutur berbaik sangka

Iffah menjaga kekuatan cinta
Tak mudah berpaling tak mudah terlena
Allah tinggikan derajat hambaNya
Hati takut berbuat dosa padahal bisa

Iffah menjagamu dari rugi dalam karunia
Akal adalah modal dan harta
Berpikir dulu sebelum bertindak cela
Tiada terkecuali bagi pria atau wanita

Depok, 29 Januari 2022




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline