Lihat ke Halaman Asli

Kesenjangan Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19 serta Dampak yang Terjadi

Diperbarui: 16 Januari 2021   09:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Kesenjangan Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19 serta Dampak yang Terjadi

                            Oleh :

Ira Alia Maerani (Dosen Fakultas Hukum, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang) 

Yuni Sagita Putri (Mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang)

PENDIDIKAN.Pendidikan merupakan hal yang sangat penting di era sekarang ini.Karena pendidikan adalah sebagai alat atau usaha seseorang untuk terus mengembangkan potensi yang dimiliki dengan melalui proses pembelajaran.

Dengan adanya pendidikan seseorang bisa mengubah suatu keadaan yang ada pada dirinya.Tidak hanya pengetahuan yang diperoleh dari pendidikan,akan tetapi sikap dan perilaku juga diperoleh dari pendidikan.Contohnya adalah seperti bagaimana seorang murid atau mahasiswa berperilaku dan memiliki attitude yang baik terhadap orang lain.Orang yang berpendidikan pasti memiliki perilaku dan attitude yang baik,sedangkan orang yang tidak berpendidikan belum tentu memiliki perilaku dan attitude yang baik. 

Dengan adanya hal ini semua orang berhak mendapat pendidikan yang layak seperti yang tercantum dalam Undang-Undang Dasar Tahun 1945 Pasal 31 Ayat 1 yang bunyinya "Setiap warga negara berhak mendapat pendidikan".Karena pada saat ini dunia pekerjaan sangat ketat dan sangat membutuhkan tenaga kerja terdidik yang memiliki skill atau kemampuan yang mumpuni. 

Akan tetapi ada juga kendala didunia pendidikan yang ada pada saat ini.Yaitu adanya kesenjangan pendidikan terhadap sebagian masyarakat Indonesia.Ketidakseimbangan pendidikan tersebut pastinya ada berbagai macam faktor.

Salah satunya adalah faktor ekonomi.Perekonomian di sebagian daerah-daerah terpencil di Indonesia sangat memprihatinkan.Dan hal itu yang menghambat masyarakat yang lokasinya terpencil sulit mendapatkan pendidikan yang layak.Mereka hanya mengandalkan uang dari kerjanya setiap hari dan makan seadanya.Dan banyak orang tua yang ada di sana tidak mampu membelikan anak-anaknya alat tulis seperti buku dan bolpoin sebagai alat penunjang mereka untuk bersekolah.

Kualitas guru didaerah terpencil pun masih rendah.Beda dengan guru yang ada didaerah kota yang mempunyai pengalaman yang luas dan pengetahuan yang mumpuni.Jumlah buku saja didaerah tersebut sangat terbatas.Bahkan kondisi fisik sekolah dibuat seadanya ditambah dengan akses jalan menuju sekolah sulit ditempuh dan itu menghambat kelancaran dalam proses belajar.

Faktor lain yang mempengaruhi kesenjangan atau ketidakseimbangan pendidikan adalah kurangnya perhatian Pemerintah dalam menyediakan fasilitas atau sarana prasarana pendidikan kepada masyarakat yang ada diwilayah terpencil.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline