Lihat ke Halaman Asli

YULI YANTI AMIN

Guru SDN 38 KUNANGAN PARIK RANTANG

Strategi Pembelajaran yang Menarik bagi Siswa

Diperbarui: 27 November 2023   16:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Strategi pembelajaran adalah cara tersendiri oleh guru yang dipilih untuk menyampaikan materi pelajaran dalam lingkungan pengajaran tertentu, meliputi sifat, lingkup, dan urutan kegiatan yang dapat memberi pengalaman belajar kepada siswa.

Hal ini bertujuan agar siswa mampu menerima pembelajaran yang disampaikan oleh guru.

Strategi yang harus dikuasai oleh guru adalah strategi pengelolaan kelas.

Maksudnya disini bagaimana cara guru menghidupkan suasana kelas tetap semangat dari awal sampai akhir pembelajaran.

Disini penulis akan menceritakan pengalaman penulis dalam memilih strategi pengelolaan kelas dengan menggunakan ice breaking.

Ice Breaking adalah sebuah permainan atau aktivitas yang bertujuan untuk mencairkan suasana. Sehingga suasana yang ada dalam pembelajaran tersebut bisa terasa lebih santai dan fresh kembali.

Artinya ice breaking ini mampu mencairkan suasana sesuai dengan harapan guru. Diawal pembelajaran kita berikan ice breaking untuk memulai pembelajaran supaya siswa siap mendengarkan dan menerima pembelajaran dengan fokus. Kemudian, apabila siswa sudah mulai jenuh dan bosan guru kembali memberikan ice breaking untuk mencairkan suasana belajar agar tetap semangat.

Manfaat Ice Breaking adalah sebagai berikut :

1. Mencairkan suasana lebih semangat.

2. Membangun rasa kebersamaan.

3. Meningkatkan fokus dan kreativitas.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline