Lokakarya 5
HJ. YULIANTI SENAPUTRI, S.PD., M.PD.
SDN 2 CIBUNIGEULIS KOTA TASIKMALAYA
CGP ANGKATAN 6 KOTA TASIKMALAYA
Waktu: 18 Maret 2023
Pukul: 07.45-15.45 WIB
Tempat: SMAN 10 Kota Tasikmalaya
Tema : Kolaborasi dalam Pengelolaan Program yang Berpihak Pada murid
Tujuan
Tujuan kegiatan Lokakarya 5 Program Pendidikan Guru Penggerak ini adalah calon guru penggerak mampu:
- Memaknai data yang diperoleh dalam tahapan B (Buat Pertanyaan) dan A (Ambil pelajaran) untuk menjadi informasi dalam merancang fase Gali Mimpi;
- Menentukan aktor-aktor yang akan dilibatkan dalam fase gali mimpi sekaligus menyusun strategi pelibatan aktor tersebut; dan
- Membuat perencanaan program bagian Judul Program atau kegiatan, latar belakang, dan tujuan program.
Indikator Keberhasilan
Indikator keberhasilan kegiatan lokakarya 5 Program Pendidikan Guru Penggerak angkatan 6 ini adalah calon guru penggerak
- Menghasilkan rencana tindak lanjut tahapan B (Buat pertanyaan), A (Ambil pelajaran), dan G (Gali mimpi);
- Menghasilkan strategi pelibatan aktor dalam fase gali mimpi; dan
- Menghasilkan perencanaan program bagian Judul Program atau kegiatan, latar belakang, dan tujuan program.
Pengajar, Peserta, dan Panitia
- Pengajar kegiatan ini adalah pengajar praktik calon guru penggerak sebanyak 7 orang
- Peserta kegiatan adalah calon guru penggerak sejumlah 63 orang
- Panitia kegiatan ini berasal dari Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat, didampingi oleh petugas Lokakarya dari BBGP Provinsi Jawa Barat