Lihat ke Halaman Asli

Peringati HAB Ke-79 Kemenag RI, MTsN 2 Bantul Gelar Muqodaman

Diperbarui: 10 Desember 2024   12:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tadarus Semaan Al Quran kelas 9A MTsN 2 Bantul. (dok: Eni) 

Peringati HAB Kemenag ke-79, MTsN 2 Bantul Gelar Muqodaman

Bantul, (MTsN 2 Bantul) - Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama yang ke-79, MTsN 2 Bantul mengadakan kegiatan Muqodaman yang melibatkan seluruh siswa dan guru. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa (10/12), dan dilakukan di masing-masing ruang kelas dengan didampingi oleh guru tutor.

Kegiatan Muqodaman ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan dan pemahaman siswa terhadap Al-Qur'an, serta sebagai bentuk partisipasi dalam peringatan HAB Kemenag. Setiap kelas secara bersamaan membaca 4 juz Al-Qur'an, yang pembagiannya telah ditentukan oleh Tim Keagamaan MTsN 2. Setiap siswa diberikan kesempatan untuk membaca bagian dari Al-Qur'an, dan guru tutor bertugas membimbing, mendampingi serta memastikan kelancaran kegiatan tersebut.

Kelompok 1 kelas 9A MTsN 2 Bantul


Kepala MTsN 2 Bantul, lsti Bandini, mengungkapkan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kontribusi sekolah dalam memupuk semangat keagamaan siswa sekaligus memperingati HAB Kemenag yang ke-79. "Semoga melalui kegiatan ini, siswa semakin dekat dengan Al-Qur'an dan menumbuhkan semangat keagamaan serta menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas pendidikan agama di sekolah,” ujarnya. (nfa)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline