Lihat ke Halaman Asli

Yuliyanti

TERVERIFIKASI

Yuli adja

Tips Membangun Rumah Tidak Panas dengan Metode Gambar Mlaku

Diperbarui: 29 Januari 2023   16:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sependek ingatan saya, Kabupaten Klaten memiliki dua musim. Yaitu penghujan dan kemarau datang silih berganti sepanjang tahun.

Memiliki daerah bersuhu panas jika kemarau tiba, bagi saya dan penduduk sekitar sudah terbiasa. Meski demikian, saya pribadi tidak kipas-kipas apalagi berselimut AC dalam keseharian.

Dulu kami membeli tanah berupa lemah loh(tanah persawahan). Seluas hampir 1000 meter, lebar 9,7 meter. Area depan jalan Kabupaten.

Meski tanah pertanian, wilayah tersebut sudah sesuai dengan Pola Tata Ruang Desa( PTRD) jadi takmasalah jika didirikan bangunan. Kami tinggal mengurus IMB dan lainnya.

***

Gambar Mlaku

Tips membuat rumah tidak panas ini menggunakan metode Gambar Mlaku.

Gambar mlaku atau gambar berjalan adalah hasil sketsa tuan rumah yang ingin memiliki griya idaman, serta cara membangun bertahap.

Sehubungan kedua bapak kami telah tiada, suami berembuk dengan tukang bangunan yang kebetulan tetangga sendiri.

Setelah keduanya menemukan kata sepakat tipe bangunan, serta ketersediaan bahan, maka berlanjut ke tahap pembangunan.

Jadi kami tidak menggunakan arsitek, maupun jasa Technical Planning Property Developer seperti Mas, Fanhky Wijaya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline