Lihat ke Halaman Asli

Yudi Rahardjo

TERVERIFIKASI

Engineer, Marketer and Story Teller

(Tidak) Berharap pada Kartu Prakerja

Diperbarui: 14 Oktober 2020   01:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi | Source : freepik.com

Situs prakerja palsu muncul dan memicu keresahan.

Situs palsu disinyalir dapat mengambil informasi pribadi dari pendaftar kartu prakerja. Bukannnya untung karena mendapat insentif dari kartu prkaerja, malah buntung karena informasi pribadi bisa diakses dengan mudah.

Kartu Prakerja yang menggiurkan

Pesona program kartu prakerja, memang masih sangat menggiurkan banyak orang. Dana senilai total 2,4 juta yang terbagi dalam 4 termin. Menjadi bantuan dari pemerintah untuk tetap menjalani hidup dalam kondisi sulit ini,

Meskipun nominalnya memang dikatakan cukup, saya sarankan kepada anda yang baru mendaftar program sakti untuk tidak banyak berharap mengenai insentif yang dijanjikan tersebut.

Pernyataan ini, berdasar pada kejadian yang saya alami, saya telah mengalami sendiri betapa kesimpang-siuran program kartu prakerja ini.

Saya sudah mendaftar program ini sedari awal program ini dirilis di bulan April lalu. Namun saya baru dinyatakan lolos di bulan September kemarin. Setelah lolos juga saya tidak langsung bisa mendapatkan uang insentif yang dijanjikan.

Peserta yang lolos, diwajibkan minimal mengikuti satu kali program kursus dari kartu prakerja untuk bisa mencairkan uang insentif tersebut.

Program Kursus yang Menarik.

Program kursus kartu prakerja ternyata tidak seperti yang banyak orang bicarakan, diawal kemuculannya banyak yang mengatakan jika kursus yang ada di program ini hanyalah kursus sepele yang sebenarnya bisa kita dapatkan secara gratis.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline