Lihat ke Halaman Asli

Yudhistira Widad Mahasena

Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.

A Musical Revolution (Bagian 2)

Diperbarui: 26 Maret 2023   05:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Bismillahirrahmanirrahim.

Sebelumnya di "A Musical Revolution"...
Jiyoon baru saja pindah dari Houston ke Asone, di mana dia bertemu dengan idolanya, Profesor Hasim Cedar, dan putri bungsunya yang ternyata sahabatnya sejak kecil, Isa. Ketika masuk sekolah baru di Asone Academy, dia dipertemukan kembali dengan teman-teman segengnya di Weeekly. Suatu malam, ketika sedang berkemah, para anggota Weeekly tertabrak asteroid ajaib. Kejadian itu dilihat oleh Jake. Sementara itu, dua anggota tim penyelamat luar angkasa Letnan Rowoon Osterdahl, yaitu Eunwoo dan Naeun, mendapat misi untuk menginvestigasi Asone.

- Bag. 2 -

Malam itu hujan turun dengan gerimis ketika Jiyoon baru sampai rumah. Baru saja masuk rumah, Jeanette sudah menegurnya.

"Jiyoon, dari mana kamu jam segini? Ibu khawatir, Yoon. Kamu ibu suruh untuk pulang sebelum jam 9 malam karena itu jam tidur kamu, tapi kamu baru sampai rumah jam 11 malam. Ibu khawatir kamu ngantuk dan gak bisa fokus belajar!" marah Jeanette.

"Tapi... besok libur... Jiyoon tadi kemping sekalian bahas tugas... sekolah libur tiga minggu, dan Jiyoon dapat tugas bikin esai astronomi... ibu tahu kan, Jiyoon mau jadi astronom..." jelas Jiyoon.

"Astronom? Astronom?! Cita-cita macam apa itu? Ibu tidak mau kamu punya cita-cita yang tidak umum dimiliki orang. Kejarlah cita-cita yang jelas! Ibu suruh kamu belajar di rumah biar kamu bisa masuk jurusan ilmu politik seperti ayah, bukan cita-cita gak jelas seperti ini!" Jeanette bertambah geram.

"Tapi..." Jiyoon berusaha menjelaskan lagi.

"Masuk kamar. CEPAT!" perintah Jeanette. "Dan jangan makan malam."

Jiyoon langsung berjalan gontai masuk kamar tidur. Dinyalakannya laptopnya dan dia melakukan video call dengan Trey, ayahnya tercinta yang sedang bertugas di Gimelhab Selatan. Pipi Jiyoon basah berlinang air mata.

"Ayah..." tangis Jiyoon.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline