Bismillahirrahmanirrahim.
Mungkin berita ini agak telat, namun Momoland, girl group K-pop yang melejit lewat lagu "Bboom bboom" dan "Baam" resmi meninggalkan agensi mereka, MLD Entertainment (dulu Duble Kick Company).
Sebenarnya saya tidak kaget mereka keluar dari MLD, karena banyak warganet yang mengeluhkan kinerja agensi dalam mengurus mereka. Awalnya mereka bertujuh: Hyebin, Yeonwoo, Jane, Nayun, JooE, Ahin, dan Nancy. Mereka dibentuk dari program "Finding Momoland" pada tahun 2016 dan debut dengan lagu "Jjan! Koong! Kwang!" yang ceria. Kemudian Taeha dan Daisy ditambahkan ke grup pada 28 Maret 2017 sebelum mereka merilis lagu "Wonderful love".
2018, Momoland menggebrak dengan lagu "Bboom bboom". Lagu ini menjadi title track dari mini album ketiga mereka, "Great!". Lagu ini juga populer di Filipina. Di tahun yang sama mereka merilis lagu "Baam".
2019, Momoland merilis mini album kelima, "Show Me", dengan title track bertajuk "I'm so hot". Sayangnya Taeha dan Daisy harus absen dari promosi karena masalah pribadi dan kesehatan. Pada akhir tahun, Yeonwoo dan Taeha menyatakan keluar dari grup melalui fancafe resmi mereka. Namun, Yeonwoo tetap di MLD sebagai aktris sedangkan Taeha sekaligus keluar dari agensi.
2020, Daisy yang sempat hilang kabar karena sakit dan dirumorkan berpacaran dengan Song iKON memberikan wawancara yang mengekspos MLD Entertainment dan mengatakan bahwa program "Finding Momoland" dimanipulasi. Dia menuduh agensi menghalanginya dari promosi dengan Momoland setelah sembuh dari sakit dan hanya mengizinkan dia putus kontrak apabila dia membayar 1,1 miliar won (setara Rp13.394.074.551). Sebagai tanggapan, MLD membantah klaim tersebut dan akan menempuh jalur hukum terhadap Daisy dan ibunya. Ups, MLD setali tiga uang dengan Blockberry Creative, membantah klaim artis yang mengekspos perusahaan mereka demi uang...
Akhirnya pada 13 Mei 2020, Daisy resmi keluar dari Momoland, walaupun baru dua tahun kemudian dia mengaku bahwa dia sebenarnya dipecat oleh agensi.
Bukan sekali dua kali Momoland dibeginikan oleh agensi. Tidak hanya mengeluarkan Yeonwoo, Taeha, dan Daisy, keenam anggota Momoland yang tersisa juga diusir dari asrama mereka karena posisi mereka digantikan T1419 (TFN sekarang) dan Lapillus. Kedua grup ini diperlakukan lebih baik oleh MLD daripada mereka memperlakukan Momoland.
Segala cara sudah Momoland lakukan untuk membuktikan eksistensi mereka di musik, termasuk peraduan nasib JooE di program "The Second World".
Namun naas, pada tanggal 27 Januari 2023, Momoland keluar dari MLD Entertainment. Kami para Merry Go Round (fans Momoland) tentu sedih dengan hal ini, namun tidak kaget, mengingat sejumlah mistreatment yang mereka hadapi sepanjang karir mereka. Mereka pantas mendapat agensi yang dapat menaungi karir mereka dengan baik.
Kita akan sangat merindukan:
1. Hyebin dengan pesona kulit gelapnya yang alami, halus seperti cokelat susu, dan kemampuan leadership-nya yang selangit.
2. Jane yang cantik, agak bule (maklumlah dia asli Brisbane, Australia), fasih berbahasa Jepang dan Inggris, dan cocok dengan warna rambut apa saja.
3. Nayun yang sering terlupakan namun kulitnya paling putih di Momoland.
4. JooE yang all-rounder, bisa rap, bisa menari, bisa menyanyi, dan jago melawak.
5. Ahin yang multibahasa dan kulitnya eksotis, bak bule. Dia fasih berbahasa Korea, Mandarin, Inggris, dan Spanyol.
6. Nancy yang cute, namun juga bisa seksi. Wajahnya yang bule dan kulitnya yang putih mengingatkan kita akan Liza Soberano.