Lihat ke Halaman Asli

Yudhistira Widad Mahasena

Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.

Update K-Pop Hari Ini: Jiho Keluar dari OMG, Tiga Anggota Monsta X Perpanjang Kontrak, dan Kenalan dengan CLASS:y dan ABO

Diperbarui: 9 Mei 2022   15:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Bismillahirrahmanirrahim.

Nampaknya K-pop di tahun 2022 semakin penuh kejutan. Dan kali ini kita disuguhi berita buruk dan berita baik. Kita mulai dari berita buruknya dulu.

Anda tentunya tidak asing dengan Oh My Girl (OMG). Girl group asal WM Entertainment yang juga girl group pertama mendapat gelar "all-visual" secara resmi - semua anggotanya visual - banyak dicintai karena dapat mengusung konsep apa saja. Akhir Maret lalu, OMG keluar dari zona nyaman mereka dan merilis full album kedua mereka, "Real Love", dengan konsep yang lebih dewasa. Kita jamak mengenal mereka dengan konsep innocent bak peri, dan kini mereka keluar dengan zona nyaman mereka dan bereksperimen dengan berbagai macam gaya musik lewat lagu-lagu seperti "Real love" dan "Drip".

Saya bahkan sudah lama menginginkan OMG untuk mewakili Denmark di Eurovision Song Contest.

Sayangnya baru-baru ini OMG harus kembali kehilangan satu anggota dan satu visual mereka. Kim Jiho alias Jiho memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan WM Entertainment sehingga keluar dari grup dan juga agensi. Saat ini statusnya free agent dan hidup normal. Mereka yang memperpanjang kontrak dengan WM Entertainment adalah Hyojung, Mimi, YooA, Seunghee, Binnie (alias Yubin), dan Arin. OMG akan melanjutkan aktivitas mereka di bidang beragam dengan formasi enam anggota. Sebelumnya JinE keluar dari OMG pada tahun 2017 karena mengalami anoreksia dan saat ini hidup normal.

Ini sungguh disayangkan, mengingat Jiho adalah bias kedua saya di OMG dan menurut situs web kprofiles.com, dia adalah visual resmi dari girl group all-visual ini. Saya memiliki tiga bias di OMG: Seunghee, Jiho, dan Arin. Beruntungnya Seunghee dan Arin memperpanjang kontrak dengan WM Entertainment sehingga kita, para Miracle, masih dapat melihat mereka bertralala-trilili dengan OMG. Tetapi tanpa Jiho, OMG kehilangan sosok yang cantik, kocak, dan suka melucu. Dia sempat hiatus pada Januari tahun 2020 lalu karena masalah kesehatan, dan kembali ke grup pada bulan April 2020 dalam kondisi sehat.

Lain halnya dengan Monsta X dari Starship Entertainment. Boy group yang mengusung konsep jantan dan seksi ini debut pada tanggal 14 Mei 2015 silam. Saat ini mereka terdiri atas Shownu, Minhyuk, Kihyun, Hyungwon, Jooheon, dan I.M. Mantan anggota mereka, Wonho, keluar pada bulan Oktober 2019 karena tersandung kasus narkoba dan sudah kembali bermusik sebagai solois setelah dinyatakan negatif narkoba. Monsta X terkenal sampai Amerika Serikat, dan bahkan sudah merilis delapan lagu berbahasa Inggris: "Who do U love?", "Love U", "Someone's someone", "Middle of the night", "Magnetic", "You can't hold my heart", "One day", dan "You problem".

Kontrak ekslusif Monsta X dengan Starship Entertainment akan segera berakhir pekan ini. Menurut sumber kredibel, Shownu, Kihyun, dan Hyungwon sudah memperpanjang kontrak dengan Starship Entertainment, sedangkan Minhyuk, Jooheon, dan I.M. masih dalam tahap pembicaraan. Jika semua anggota memperpanjang kontrak, Monsta X akan kembali melanjutkan aktivitas sebagai grup dan menggelar konser mereka di Amerika Serikat yang sudah lama dinanti.

Belum lagi Monsta X akan segera melaksanakan wajib militer dalam waktu dekat. Sang leader, Shownu, sudah lebih dulu wamil sebagai pekerja layanan publik pada tanggal 22 Juli 2021 lalu. Minhyuk dan Kihyun kemungkinan besar akan wamil tahun ini, dan Hyungwon dan Jooheon akan menyusul mereka tahun ini atau tahun depan ke ranah kemiliteran. I.M. akan menjadi anggota Monsta X terakhir yang wamil pada tahun 2024/2025.

Saya sangat mencintai Monsta X. Saya bangga menyebut diri saya sebagai "Monbebe" (penggemar Monsta X) sejak Februari 2019. Monsta X bukan Monsta X namanya tanpa Shownu dan kepemimpinannya, Minhyuk dan visual serta selera humornya, Kihyun dan vokalnya, Hyungwon dan kocaknya, Jooheon dan bakat rap-nya (yang setara dengan Exy WJSN), serta I.M. dan kelancarannya berbahasa Inggris.

K-pop saat ini mengalami transisi menuju puncak kejayaan generasi 4, dengan grup-grup seperti Stray Kids, G-IDLE, Loona, Ateez, Itzy, TXT, Rocket Punch, Weeekly, P1H, STAYC, Enhypen, Lightsum, Billlie, Ive, Kep1er, Nmixx, Tempest, Lesserafim, dll. Seakan tidak puas, kita disuguhi dua bakal calon RotY (Rookie of the Year) lagi. Kesamaan mereka terletak pada jumlah anggota dan dibentuk dari survival reality show. Please welcome... CLASS:y dan ABO.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline