Lihat ke Halaman Asli

Yudhi Hertanto

TERVERIFIKASI

Simple, Cool and Calm just an Ordinary Man

Don't Judge The Book by It's Cover, Oh Really? OK Bro

Diperbarui: 17 Juni 2015   16:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kesan pertama dalah segalanya, dalam dunia pemasaran dikenal sebagai first time for impressive moment, sehingga kesan pertama perlu mendapatkan atensi secara serius. Kerapkali situasi ini dikenal sebagai pembuka bagi stimulasi lanjutan, bayangkan pada situasi dimana Anda berhadapan dengan begitu banyak wawancara, untuk kasus mencari lowongan pekerjaan.

Tentu pada kondisi tersebut diatas, maka kita perlu melakukan manajemen pencitraan, sesuatu yang saat ini lekat sekali dalam pembicaraan elit politik didalam negeri ya?. Namun secara esensi, apa yang dilakukan dengan penciptaan image dan citra adalah menghasilkan proyeksi akan suatu kesan tertentu, dan hasil akhir dari pencitraan adalah terbangunnya persepsi positif.

Bila sudah demikian konsepsi dalam pola berpikir yang kita miliki, maka kini tentu kita harus berbenah. Tampilan bukan lagi menjadi sebuah hal yang dapat diabaikan, karena aksesoris dalam penampilan anda adalah penunjang dari citra kepribadian yang hendak ditampilkan. Jangan lagi berasumsi bahwa penampilan adalah nomor dua pasca kualitas isi, karena keduanya berjalan seiring.

Tampilan dan isi atau dikenal sebagai “context and content” adalah bilah dari keping mata uang yang sama, oleh karena itu sebaiknya mulai perhatikan dan jaga tampilan Anda dengan baik. Hal ini melipiti berbagai hal yang melekat pada diri Anda. Bahkan dalam ilmu pemasaran dikenal sebagai konsep personel branding dimana from head to toe anda akan menjadi fokus perhatian bagi orang lain.

Baju rapi dan bersih tanpa harus tampil perlente yang mengaburkan nilai dari citra Anda sesungguhnya akan jauh lebih baik ketimbang lusuh dan tidak terawat, dalam konsepsi tampilan luar maka kesalahan terjadi bila penampilan tidak terkelola dengan baik atau over-acting dalam pengelolaan sehingga tampak menjadi lebay. Anda hanya perlu menjadi diri sendiri, namun menjaga tampilan dengan baik.

Pergunakan baju yang tersetrika dengan baik, licin serta bersih disertai dengan harum yang lembut tanpa menusuk hidung tentu akan memberi kesan hangat. Pastikan bahwa seluruh kelengkapan dari aksesoris yang melekat itu diperhatikan secara cermat, jelas bahwa hal ini bukan persoalan tentang merek, tetapi mempergunakan apa yang ada dengan lebih baik sehingga menjadi daya dukung Anda.

Bersih, rapih serta mewangi sudah pasti memberi energi bagi diri Anda sendiri untuk tampil penuh percaya diri dan berdampak pada lingkungan sekitar Anda karena pancaran energi positif tersebut. Jadi, mulai saat ini jangan lagi anggap remeh masalah penampilan Anda, karena apa yang anda tampilkan itu adalah kerakter yang ada dalam kepribadian Anda, serta ketahui bahwa tampilan dan kualitas isi bersifat saling mendukung dan memperkuat.

#KisprayAntiKuman @Kispray_ID serta @Kompasiana

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline