Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Banjarmasin yang melaksanakan kegiatan KKN Tematik di Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman mengadakan Sosialisasi Pencegahan Dan Upaya Penurunan Angka Stunting "Meranting" Serta Pembuatan Poster kesehatan. Stunting merupakan masalah gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu yang lama. stunting didefinisikan sebagai masalah pertumbuhan yang terjadi pada anak-anak dari usia 0 sampai 1000 hari kehidupan. Program kerja ini memiliki tujuan untuk memberikan pengetahuan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memberikan asupan gizi yang benar dan cukup sebagai salah satu cara yang efektif untuk mengatasi permasalahan stunting di Indonesia.
Kegiatan sosialisasi dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2023 di Balai Desa Simpang Tiga. Dalam kegiatan Posyandu, mahasiswa memaparkan sebuah materi terkait stunting dan melakukan diskusi dengan kader posyandu, ibu-ibu dan aparat desa mengenai faktor-faktor sebab akibat stunting, serta pentingnya gizi seimbang dalam tahap-tahap pertumbuhan anak. Dengan dukungan dari tenaga kesehatan setempat (Bidan Salamah, Mantri H. Saipullah dan Ibu Susi) yang memberikan pengetahuan tambahan mengenai kesehatan.
Salah satu aspek kunci dari kegiatan ini adalah pembuatan poster edukatif oleh para mahasiswa. Poster-poster ini menyoroti informasi penting tentang pola makan sehat, nutrisi yang dibutuhkan, serta perawatan kesehatan yang tepat untuk ibu hamil. Poster-poster tersebut dipasang di tempat-tempat ramai di desa, seperti posyandu, Puskesmas Pembantu (PosTu) dan sekolah, sehingga pesan-pesan mengenai pencegahan stunting dapat diakses oleh khalayak ramai.
Bapak Haji Ikromi, selaku kepala desa, mengapresiasi upaya kolaboratif ini. Ia mengatakan, "Kami merasa terbantu dengan adanya program 'Meranting' ini. Kami berharap kerjasama ini dapat memberikan dampak positif dalam mengurangi angka stunting di desa kami."
Dalam upaya berkelanjutan, mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Banjarmasin berkomitmen untuk melanjutkan pendampingan dan edukasi kepada masyarakat Desa Simpang Tiga. Langkah-langkah ini diharapkan dapat membantu masyarakat beradaptasi pada gaya hidup dan pola makan yang benar untuk mencegah stunting.
Dengan menggelorakan semangat "Meranting," para mahasiswa KKN telah memberikan kontribusi dalam memerangi stunting dan meningkatkan kesejahteraan anak-anak di desa Simpang Tiga. Langkah-langkah kecil seperti ini memiliki potensi besar untuk membentuk masa depan yang lebih sehat dan cerah bagi generasi mendatang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H