Lihat ke Halaman Asli

Yoza Setya Febriyanti

UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Bimbingan Belajar Bersama Mahasiswa KKM 105: Wujud Dedikasi Untuk Pendidikan

Diperbarui: 7 Januari 2025   20:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Mengajar Bimbel oleh KKM Kelompok 105

Wangkal, Wagir -- Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) kelompok 105 "Sukma Sadhana" Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang menunjukkan dedikasinya pada dunia pendidikan dengan mengadakan program bimbingan belajar (bimbel) untuk anak-anak di Wangkal. Kegiatan ini berlangsung setiap Senin hingga Kamis, pukul 16.30 hingga 17.30 WIB, bertempat di rumah Ibu Kamini, salah satu guru di SDN 4 Bedalisodo.

Program bimbel ini diikuti oleh anak-anak mulai dari tingkat TK hingga SD kelas 6. Dengan semangat belajar yang tinggi, para peserta mendapatkan bimbingan dalam berbagai pelajaran sekolah, mulai dari membaca, menulis, hingga pemecahan soal matematika. Mahasiswa KKM 105 membagi tugas sesuai keahlian masing-masing untuk memberikan pendampingan belajar yang optimal kepada para siswa.

Nada, salah satu mahasiswa KKM, menyampaikan bahwa program ini dirancang untuk membantu anak-anak dalam memahami materi pelajaran yang mereka anggap sulit di sekolah. "Kami ingin memberikan pendampingan yang tidak hanya akademis tetapi juga membangun semangat belajar mereka," ujarnya.

Selain materi akademik, mahasiswa juga memanfaatkan kegiatan ini untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan kerja keras. Melalui pendekatan ini, mereka berharap dapat membantu membangun karakter anak-anak desa yang lebih percaya diri dan berintegritas.

Ibu Kamini, pemilik rumah tempat bimbel berlangsung, mengungkapkan rasa syukurnya atas inisiatif ini. "Adanya program ini sangat membantu anak-anak di desa kami. Kehadiran mahasiswa KKM benar-benar memberi manfaat besar," katanya.

Dengan semangat pengabdian yang tinggi, mahasiswa KKM kelompok 105 "Sukma Sadhana" terus berupaya memberikan kontribusi nyata selama masa pengabdian mereka. Program bimbel ini menjadi wujud nyata komitmen mereka untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Desa Wangkal.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline