Lihat ke Halaman Asli

Malam Tahun Baru PT KCJ Turunkan 2700 Petugas Pengamanan

Diperbarui: 17 Juni 2015   14:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Untuk mendukung penambahan jam operasional KRL sebanyak 14 jadwal tambahan pada malam tahun baru 2015, PT KCJ menugaskan lebih dari 2500 personel pengamanan, yang diperkuat lagi dengan 200 orang pengamanan tambahan. Selain pengamanan, akan ada pula 387 personel pelayanan yang akan tersebar di sejumlah Stasiun diantaranya Jakarta Kota, Jayakarta, Mangga Besar, Sawah Besar, Juanda, Gondangdia, Cikini, Manggarai, Duri, Tanah Abang, Sudirman, Kampung Bandan, Bekasi, Parung Panjang, Bogor, Karet.

Menurut humas PT KCJ, Eva Chairunisa, berbeda dengan malam pergantian tahun sebelumnya, tahun ini operasional KRL Jabodetabek akan berlangsung 24 Jam mulai 31 Des 2014 s.d 1 Jan 2015.

Eva menjelaskan, Personel pelayanan di sejumlah stasiun ini terdiri dari petugas loket, kebersihan,dan announcer. Melalui para petugas yang siaga 24 jam ini, KCJ ingin terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang merayakan pergantian tahun.

Penambahan jadwal khusus malam pergantian tahun sebanyak 14 perjalanan ini merupakan terbanyak yang disediakan KCJ dibanding tahun-tahun sebelumnya. Adapun jadwal perjalanan tambahan untuk malam pergantian tahun ini adalah sebagai berikut:

#Lintas Bogor – Jatinegara PP
1. Berangkat Bogor 22:00 WIB
2. Berangkat Bogor 22:40 WIB
3. Berangkat Jatinegara 00:30 WIB
4. Berangkat Jatinegara 01:05 WIB

#Lintas Bogor – Jakarta Kota PP
5. Berangkat Bogor 23:40 WIB
6. Berangkat Bogor 00:10 WIB
7. Berangkat Jakarta Kota 01:30 WIB
8. Berangkat Jakarta Kota 02:00 WIB

#Lintas Bekasi – Jakarta Kota PP
9. Berangkat Bekasi 23:50 WIB
10. Berangkat Bekasi 00:30 WIB
11. Berangkat Jakarta Kota 01:15 WIB
12. Berangkat Jakarta Kota 01:45 WIB

#Lintas Parung Panjang – Tanah Abang PP
13. Berangkat Parung Panjang 00:30 WIB
14. Berangkat Tanah Abang 02:00




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline