Lihat ke Halaman Asli

2 Prajurit Petarung YONIF 407/PK Kembali Ukir Prestasi

Diperbarui: 17 Maret 2019   16:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Pratu Anhar dan Pratu Romario telah membuktikan diri sebagai prajurit Petarung Yonif 407/PK setelah mengukir prestasi di cabang olah raga lari tahunan dalam rangka dies natalis Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo yang diikuti sekitar 1.500 peserta yang berasal dari mancanegara diantaranya pelari dari Kenya dan satu dari Malaysia turut ambil bagian dalam lomba lari 11K Solo Open UNS 2019 Minggu (17/03/2019)

Perhelatan lari 11K Solo Open UNS 2019 terbagi menjadi beberapa kategori yaitu Nasional dan Internasional. Dari kategori Nasional terdiri dari kategori Umum, MENWA, TNI/POLRI, Mahasiswa, dan Pelajar. Sedangkan untuk kategori Internasional akan ada kategori Putra dan Putri.

Catatan Waktu tempuh 41' 23" membuat Pratu Anhar meraih juara ke 2 (dua) kategori umum putra dan Pratu Romario dengan catatan waktu 41' 14'' menempatkan dirinya sebagai juara ke 3 (tiga) kategori TNI/POLRI keduanya sama-sama menempuh jarak 11 Km.

" Semua ini adalah buah dari latihan yang konsisten dan tekad yang kuat untuk meraih prestasi yang terbaik" ungkap Pratu Anhar saat di hubungi melalui seluler oleh redaksi Petarung Yonif 407/PK

Ia menambahkan untuk menjadi yang terbaik tidak ada yang instan, semua harus melalui proses latihan yang teratur dan terprogram secara baik.(Petarung)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline