Lihat ke Halaman Asli

Serangan Jantung Dapat "Menyerang" Orang Kurus?

Diperbarui: 23 Oktober 2017   22:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : http://wartakota.tribunnews.com/2017/01/28/meninggal-mendadak-belum-tentu-serangan-jantung-bisa-jadi-ini-penyebabnya

Sebagian besar orang selalu berpikiran bahwa serangan jantung hanya bisa terjadi pada orang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas. Lantas, apakah orang yang bertubuh kurus dapat terkena serangan jantung juga?

Sebelumnya, mari kita telusuri lebih dalam mengenai salah satu organ yang sangat penting ini, yaitu jantung.

Jantung adalah organ yang ada di dalam tubuh kita yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh bagian tubuh. Jantung memiliki otot-otot jantung yang membuatnya dapat berdenyut dan memompa darah. Darah yang dipompa oleh jantung akan mengalir ke seluruh bagian tubuh melalui pembuluh darah. Darah dialirkan ke seluruh tubuh karena setiap bagian tubuh kita membutuhkan nutrisi untuk tetap hidup.

Setelah cukup mengetahui gambaran umum tentang jantung, mari kita masuk ke topik utama. Apakah serangan jantung dapat terjadi pada orang-orang kurus?

Tentu saja saya akan mengatakan bahwa serangan jantung juga bisa dialami oleh orang-orang yang bertubuh kurus. Tapi kenapa banyak sekali yang beranggapan bahwa serangan jantung hanya terjadi pada orang yang gendut? Apa sebenarnya serangan jantung itu?

Serangan jantung adalah suatu kondisi di mana saluran arteri koroner tersumbat sehingga aliran darah menuju ke jantung menjadi terhambat. Arteri koroner dapat tersumbat atau menyempit disebabkan oleh adanya penggumpalan darah, penumpukan lemak dan penumpukan kolesterol yang membentuk plak pada dinding arteri koroner. Kondisi ini merupakan penyakit jantung koroner yang menyebabkan sebagian besar serangan jantung.

Plak yang menumpuk pada arteri koroner selama bertahun-tahun, suatu saat akan pecah dan menumpahkan kolesterol dan zat lainnya ke aliran darah. Hal ini menyebabkan terbentuknya gumpalan darah. Jika gumpalan darah cukup besar, maka dapat menutupi arteri koroner sehingga darah tidak dapat mengalir melalui arteri koroner. Penyumbatan ini dapat mengakibatkan kerusakan pada otot jantung dan dapat berakibat fatal.

Sumber : https://www.nhlbi.nih.gov/health/health-topics/topics/heartattack

Lalu apa saja pemicu serangan jantung? Gejala apa yang akan muncul?

Faktor-faktor umum pemicu serangan jantung adalah merokok, mengkonsumsi alkohol, mengkonsumsi makanan yang berlemak tinggi atau yang mengandung kolesterol terlalu banyak, kebiasaan minum kopi,  obesitas, diabetes, dan tekanan darah tinggi. Selain itu ada faktor yang lain lagi seperti terlalu memaksakan diri saat sedang berolahraga.

Gejala yang mungkin dialami oleh penderita serangan jantung di antaranya adalah sesak napas, nyeri di bagian dada, mual, pusing, berkeringat, dan lain-lain. Namun tidak semua orang yang terkena serangan jantung menunjukkan gejala yang sama, bahkan ada yang tidak mengalami gejala tersebut.

Setelah mengetahui apa sebenarnya serangan jantung itu dan berbagai penyebabnya, tentunya anda sudah memiliki gambaran mengapa orang kurus dapat terkena serangan jantung. Alasan pertama adalah sebagian besar serangan jantung disebabkan oleh jantung koroner. Jantung koroner adalah suatu kondisi di mana arteri koroner tersumbat karena adanya penumpukan kolesterol.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline