Lihat ke Halaman Asli

Rahasia di Balik Ruwatan Energi (Bagian 1)

Diperbarui: 2 Februari 2018   00:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

WWW.YHIDACI.COM

Ada energi  negative tentu juga ada energi positive, nah apa itu ?

Energi negative adalah energi yang buruk atau lemah yang tidak baik dan tidak memberdayakan diri kita. Energi ini jika berlebihan bisa sangat menggangu keharmonisan tubuh kita, ini yang sangat perlu kita waspadai. Lalu apa itu energi positive ?

Tentunya energi positive ini energi yang sangat baik dan sangat bagus utk kelangsungan hidup kita. Energi positive selalu membawa kebaikan dan keuntungan seperti pikiran yang lebih damai, lebih tenang juga lebih lembut vibrasinya. Energi ini yang sering digunakan dalam praktik penyembuhan. 

Kelebihan energi positive juga berbahaya yaitu menjadikan diri kita kurang waspada terhadap ancaman yang kita terima. Begitu juga dengan energi negative yang jika kelebihan akan mengganggu kedamaian dan ketenangan hidup kita.

Kedua energi ini seharusnya kita jaga tetap seimbang seperti lambang Yin & Yang. Dimana ada putih didalam hitam dan hitam didalam putih, semuanya berputar stabil menjadi sebuah harmonisasi indah dalam tubuh kita.

Harmonisasi yang terjadi ini memiliki pengaruh terhadap tubuh yaitu menjadikannya lebih sehat, lebih bugar dan tenang setiap harinya. Intinya terdapat pada keharmonisan energi.

Energi selalu mengikuti pikiran, beginilah hukum energi. Maka kita bisa simpulkan bahwa pikiran-pikiran yang negative membawa energi yang negative begitupula pikiran-pikiran positive menarik energi-energi positive hadir dalam hidup kita.

Untuk mencapai keharmonisan energi itu maka kita perlu melatih dan menenangkan pikiran kita ini. Jika tidak terlatih dan diluar kontrol maka akan sangat berbahaya. Biasanya yang terjadi adalah mudah galau, sedih, dan tidak tenang dalam menjalani kehidupan. Pikiran kita ini seperti seekor kuda yang perlu diarahkan menggunakan kacamata kuda. Apa jadinya seekor kuda dibiarkan tanpa memakai kacamata ? Tentu menjadi sangat liar dan tidak terkendali. 

Nah bagaimana cara mengendalikan pikiran liar ini ? Kita sambung di artikel berikutnya ya hahaha.

Salam penuh Syukur dan penuh Keajaiban Tuhan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline