Karanganyar-Pada hari Kamis, 23 November 2023 Mahasiswa kampus mengajar angkatan 6 di SD N 01 Jatikuwung mengadakan festival hari guru. Kegiatan ini sebagai perayaan hari guru serta sebagai bentuk ajang untuk mengenalkan SD N 01 Jatikuwung kepada masyarakat diluar sana. Kegiatan festival hari guru dihadiri oleh pengawas sekolah, komite sekolah, beserta orang tua siswa-siswi SD N 01 Jatikuwung. Kegiatan festival dimeriahkan dengan adanya flashmob bapak ibu guru, pentas seni drama hasil kolaborasi mahasiswa, adanya stand bazar dengan menjual berbagai makanan, dan adanya gelar karya P5. Kegiatan festival hari guru ditutup dengan pengumuman pemenang lomba poster yang telah kami agendakan pada minggu sebelumnya.
Adapun tanggungjawab yang dilakukan dalam kegiatan festival hari guru adalah memastikan anak-anak yang ikut serta dalam kegiatan pentas seni berupa drama dapat mempersiapkan diri baik dari segi penampilan maupun rasa percaya diri saat tampil. Selama kegiatan festival berlangsung beserta tim kampus mengajar melakukan pembagian jobdesk supaya kegiatan berjalan lancar, dimana setiap orang ada yang bertugas sebagai operator, mc untuk memandu jalannya acara, dan ada yang bertugas sebagai dokumenter dari awal pelaksanaan festival hingga penutupan acara. Setelah acara festival selesai, kami membantu membersihkan tempat bersama anak-anak agar cepat selesai dan anak-anak bisa segera pulang kerumahnya masing-masing untuk beristirahat. Festival hari guru berlangsung dengan meriah dengan diawali adanya sambutan dari kepala sekolah, komite hingga pengawas sekolah. Dalam sambutannya beliau menyampaikan "bahwa SD N 01 Jatikuwung salah satu sekolah yang berhasil mengadakan festival hari guru sekecamatan Gondangrejo".
Adanya festival hari guru memberikan dampak yang positif, dimana hasil dari adanya kegiatan festival hari guru ini berhasil membranding SD N 01 Jatikuwung kepada masyarakat diluar sana bahwa SD N 01 Jatikuwung mempunyai anak-anak yang luar biasa dengan bakat yang mereka tunjukan saat perayaan berlangsung, dimulai adanya bakat pentas seni, bernyanyi, flash mob dengan bapak guru, hasil karya P5, hingga bakat berwirausaha. Acara berlangsung dengan sangat meriah dan berjalan dengan lancar, hal ini perlu di apresiasi karena adanya rasa kebersamaan yang kuat baik dari kepala sekolah, bapak ibu guru, mahasiswa dan seluruh anak-anak SD N 01 Jatikuwung.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H