Di Surabaya terdapat beberapa hutan Mangrove yang dapat dikunjungi, salah satunya yang saya kunjugi di hutan Mangrove gunung anyar yang ada di Surabaya.
Menikmati alam dengan berkunjung ke hutan bakau atau mangrove dapat menjadi alternative wisata akhir pekan kalian,yang dimana terdapat hutan rimbun dari tanaman mangrove itu sendiri yang sangat sejuk dan asri,selain itu wisata mangrove juga edukatif.
Hutan mangrove yang saya kunjungi ini tersedia fasilitas seperti menara pantau setinggi 12 meter, spot foto, dermaga perahu, area piknik, toilet dan musolah. Pada bagian ujung Timur kawasan mangrove ini pengunjung dapat menaiki menara pandang setinggi 12 meter.
Meskipun begitu untuk menaiki menara pandang tersebut hanya boleh dinaiki maksimal 10 orang secara bergantian.Dari atas wisatawan dapat menikmati pemandangan kawasan Mangrove gunung anyar dengan jelas dan berfoto.
Untuk harga tiket masuk ke hutan mangrove gunung anyar tidak dikenakan biaya tiket masuk,akan tetapi di kenakan biaya parkir.
Bagi kendaraan bermotor dikenakan biaya Rp.2.000 dan untuk kendaraan roda empat dikenakan biaya Rp.5.000
Ini pemandagan dari dalam hutan mangrove terdapat banyak pohon mangrove dan bagus untuk tempat berfoto,akan tetapi hutan mangrove saat ini banyak yang kering dikarenakan musim kemarau jadi banyak pohon mangrove yang daunnya kering dan tidak terlihat hijau.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H