Lihat ke Halaman Asli

Karim Adeyemi: Akamsi Munchen yang Bakal Membela Dortmund

Diperbarui: 24 Mei 2022   10:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: twitter.com/BlackYellow

Berlabuhnya Erling Haaland ke klub Manchester Biru jadi salah satu perbincangan hangat dunia sepak bola. Selain menjadi perbincangan, kepindahan Haaland ini juga jadi jawaban dari rumor-rumor yang bertebaran mengenai klub Haaland selanjutnya.

Bagi klub yang ditinggalkan, pastinya ini adalah momen yang lumayan bikin galau. Pasalnya, untuk mencari lagi penyerang seperti Haaland adalah hal yang butuh kerja keras. Hal ini mengingat kontribusi Haaland untuk Dortmund selama 2,5 musim cukup impresif. Dari 89 pertandingan, Haaland sudah menyumbang 86 gol. Melihat performa dan kontribusi Haaland, saya rasa Dortmund gak rela kalau Haaland pergi.

Namun sebuah gebrakan mengejutkan dilakukan Dortmund 1 jam setelah Manchester City mengkonfirmasi kabar transfer Haaland. Dortmund langsung mengumumkan bahwa mereka sudah menemukan seseorang yang pantas menggantikan Haaland.

Ya, semua pasti sudah tahu. Dia adalah Karim Adeyemi. Mari kita coba berkenalan dengan Karim.

Karim Adeyemi adalah salah satu pemain muda berbakat Jerman yang sedang naik daun. Karim lahir di Munchen, 18 Januari 2002 dari pasangan suami istri yang berbeda kewarganegaraan. Ayahnya berasal dari Nigeria dan ibunya berasal dari Rumania.

Yang menarik dari karir juniornya adalah ia pernah tergabung dalam tim junior Bayern Munchen. Meskipun pernah merasakan sistem pendidikan sepakbola ala Bayern, karir juniornya di Bayern bukanlah yang paling lama. Karir junior Karim lama dihabiskan di klub tetangga Bayern yaitu SpVgg Unterhaching selama 6 tahun dari tahun 2012-2018.

Kesempatan untuk memulai karir senior muncul saat Karim mulai bergabung dengan klub Austria RB Salzburg, meskipun pada saat awal bergabung, Karim harus dipinjamkan terlebih dahulu ke feeder club dari RB Salzburg yaitu FC Liefering selama satu setengah tahun. Setelah masa peminjaman berakhir, Karim kembali ke RB Salzburg dan terus mengabdi selama 6 tahun ini sampai akhirnya Dortmund menjadi rumah baru bagi Karim.

Datangnya Karim ke Dortmund, membuat posisi nomor sembilan Dortmund kembali diisi oleh pemain Jerman. Sebelumnya posisi nomor sembilan Dortmund kebanyakan ditempati pemain asing seperti Jan Koller, Lucas Barios, Robert Lewandowski, Paco Alcacer, Ciro Immobile, Pierre-Emerick Aubameyang, Michy Batshuayi, dan Erling Haaland.

Selain di level klub, Karim juga sudah tampil bersama timnas Jerman sejak junior. Karim bergabung dengan timnas junior sejak tahun 2018 di kelompok U-16. Karim mencapai puncak karir junior timnas di tahun 2021 saat pelatih timnas U-21, Stefan Kuntz memanggilnya ke dalam skuad untuk Piala Eropa U-21 dan menjadi juara.

Di dalam skuad tersebut, Karim memang bukan menjadi pilihan utama. Maklumlah, karena masih ada Lukas Nmecha yang lebih senior dan berpengalaman. Namun Karim tetap mendapat kesempatan bermain sebanyak 3 kali di turnamen tersebut.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline