Lihat ke Halaman Asli

Tiada Kata “Tidak Mungkin”

Diperbarui: 26 Juni 2015   07:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kita kerap kali dihadapkan dengan masalah yang sulit dan kita bahkan merasa sudah tidak ada jalan keluar untuk masalah tersebut. Kita kadang-kadang berpikiran sempit dan merasa “tidak mampu” dan “tidak sanggup” mengatasi masalah tersebut. Inilah yang salah dari mindset kita mengenai sesuatu. Perlu diingat bahwa manusia mempunyai kekuatan pikiran yang mengagumkan. “Kita adalah apa yang kita pikirkan”, kata-kata inilah yang menyadarkan kita bahwa sebenarnya kita dapat menjadi apapun yang kita ingin capai maupun impikan dengan satu kunci yaitu “tidak pernah putus asa”.

Manusia pasti mempunyai mimpi dan harapan yang ingin dicapai, di antaranya adalah “keberhasilan dan kesuksesan”. Berhasil dan sukses itu relatif tergantung penilaian masing-masing orang. Ada orang yang merasa berhasil dan sukses ketika dia kaya raya, ada juga orang yang merasa sukses jika anak-anaknya telah menjadi orang terkenal, dan sebagainya. Keberhasilan dan kesuksesan ini merupakan hak semua orang. Keberhasilan dan kesuksesan adalah hak saya, hak anda, dan hak kita semua. Hal ini tergantung bagaimana pemikiran kita membawa kita untuk mendapatkan kesuksesan tersebut.

Banyak motivator memberikan pengarahan dan motivasi’nya tentang jalan-jalan menuju kesuksesan, akantetapi kalau hal itu hanya berhenti di telinga kita maka hal tersebut menjadi percuma dan hanya menjadi sesuatu hal yang sia-sia. Seperti apa yang pernah dikatakan Bruce Lee, “ knowing is not enough, we must apply…willing is not enough, we must do”. Pengetahuan saja tidaklah cukup, kita harus mengaplikasikannya dan menerapkannya. Keinginan saja tidaklah cukup, kita harus melakukannya. Dari filosofi Bruce Lee, kita dapat menangkap bahwa jalan menuju keberhasilan adalah aplikasi dan tindakan dan bukanlah sekedar NATO (No Action Talk Only).

Kita kadang banyak disesatkan dengan keputus asaan yang menyelimuti diri kita padahal setiap masalah pasti mempunyai jalan keluar. “using no way as way, having no limitation as limitation”, Bruce Lee menjelaskan dalam filosofinya bahwa di saat kita merasa sudah tidak ada jalan keluar dari suatu permasalahan maka sebenarnya dalam ketidak adaan jalan tersebut ada jalan keluar. Maksud kata-kata itu adalah di saat kita berpikir sudah tidak ada jalan keluar maka terjadilah seperti apa yang kita pikirkan, maka tidak ada jalan keluar. Namun di saat kita berpikir bahwa masih ada jalan keluar, maka kita akan menemukan jalan keluar tersebut. Dan gunakanlah “ketiada batasan” sebagai batasan kita, yang artinya bahwa kita sebenarnya adalah makhluk yang “incapacity” atau tidak mempunyai kapasitas sehingga sebenarnya kita mempunyai kemampuan yang tidak terbatas. Itulah yang dimaksud dengan kekuatan mindset kita dan jangan mudah menyerah merupakan kunci kesuksesan anda.

Dalam menjalani segala sesuatu lakukanlah dengan keteguhan hati karena kepercayaan diri dan pikiran positif akan membawa kita kepada kesuksesan yang ingin kita capai. Apabila kita percaya pada diri kita sendiri kalau kita mampu, maka secara tidak langsung hal ini telah memberikan semacam kekuatan dan spirit kepada diri kita sendiri dalam melewati masalah tersebut. Sebagai ilustrasi kita lihat para atlet olahraga lari, dengan latihan yang keras saja tidaklah cukup untuk bisa memenangkan perlombaan. Mereka harus mempunyai keteguhan hati dan kepercayaan diri yang tinggi akan kemenangan baru mereka dapat mewujudkannya karena jika dalam diri mereka penuh keragu-raguan maka niscaya mereka tidak akan menjadi juara. Perlombaan sebenarnya adalah perlombaan dalam hati kita, kemenangan yang sebenarnya adalah kemenangan dalam hati dan pikiran kita.

Kemenangan terbesar adalah mengalahkan diri kita sendiri. Mengalahkan pikiran ketidak mampuan kita, mengalahkan pikiran kegagalan kita, mengalahkan pikiran-pikiran negatif kita. Karena di dalam dunia ini sebenarnya tidak ada yang mustahil dan tidak ada kata “tidak mungkin”.

Saya berpikir BISA, maka Saya BISA

Saya berpikir DAPAT, maka Saya DAPAT

Saya berpikir SANGGUP, maka Saya SANGGUP

Saya berpikir MAMPU, maka Saya MAMPU

Yeremia Gunawan, 28 Maret 2011

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline