Lihat ke Halaman Asli

Yayasan PKPA

Yayasan Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (PKPA)

Yayasan PKPA Rilis Permainan Edukasi Terbaru: Petualangan Digital

Diperbarui: 11 September 2024   10:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Yayasan Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (PKPA) luncurkan games edukatif bernama “Petualangan Digital”. (Foto Oleh: Yayasan PKPA)

Medan, PKPA Indonesia - Yayasan Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (PKPA), berkolaborasi dengan kelompok anak Satgas Digital Safety Palu dan Hero of Digital Protection (HEDIPRO) Medan melakukan peluncuran mobile game pertama mereka yang inovatif berjudul Petualangan Digital. Game tersebut kini sudah dapat diakses oleh pengguna Android dan menawarkan pengalaman bermain yang unik dan mengedukasi.

Inisiasi game ini sendiri berasal dari keresahan kelompok anak Satgas Digital Safety Palu dan HEDIPRO Medan terhadap maraknya permainan dengan unsur kekerasan di kalangan anak-anak. Berdasarkan hal tersebut, mereka mulai merancang bentuk permainan yang menggabungkan unsur edukasi dan hiburan. Sehingga memberikan anak-anak pengalaman yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga mendidik. Dalam game ini, anak-anak akan terlibat dalam berbagai misi dan tantangan yang merangsang kreativitas, logika, dan kemampuan problem-solving mereka. 

Inisiatif ini didanai dan didukung oleh Kementerian Perekonomian dan Kerja Sama Jerman (BMZ) dan Kindernothilfe, sebuah organisasi yang berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan anak-anak di seluruh dunia. Dukungan ini memungkinkan PKPA untuk mengembangkan solusi inovatif yang mendukung pendidikan dan perlindungan anak di era digital.

Pengalaman Bermain yang Istimewa


Petualangan Digital membawa anak-anak dan para penggunanya dalam perjalanan seru bersama Yaya, Budi, dan Rian di dunia digital. Game ini dirancang untuk mengajarkan cara cerdas dan aman menggunakan internet, mulai dari mengenali ancaman siber hingga menjaga privasi online.

Fitur Utama Permainan:

  • Permainan Edukatif: Beragam mini-games yang mengajarkan keselamatan digital dengan cara yang menyenangkan.

  • Kuis Keamanan: Uji pengetahuanmu tentang etika dan keamanan online.

  • Tantangan Harian: Misi harian yang meningkatkan kesadaran akan ancaman siber dan cara menghadapinya

Dengan menggabungkan pelajaran dasar dan tantangan yang memacu pemikiran, Petualangan Digital bertujuan untuk meningkatkan literasi digital anak-anak dan remaja, membantu mereka menjadi lebih bijak, waspada, dan aman saat menjelajahi dunia maya. 

Tentang Yayasan PKPA

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline