Lihat ke Halaman Asli

Aksi Cepat Tanggap

Organisasi Kemanusiaan

Before After | Perubahan Sekolah di Tepian Negeri Semangati Belajar Anak-anak

Diperbarui: 30 Oktober 2015   11:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

   TERNATE - Segenap pengurus Yayasan Sahabat Maluku Utara, hari ini merasakan kegembiraan yang luar biasa.  Pada Kamis siang (28/10), SDIT Sahabat Cendekia, Kelurahan Ngade, Ternate Selatan, memperoleh bantuan berupa sarana pendidikan dan paket perlengkapan belajar siswa. Semua bagaikan mimpi yang menjadi kenyataan. 

 Bantuan sarana pendidikan tersebut berasal dari kebaikan perusahaan kosmetik kenamaan Wardah dan manajemen produksi film Ketika Mas Gagah Pergi (KMGP) yang bekerja sama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT).

 "Sejak dulu kami memimpikan anak-anak dapat belajar dengan sarana yang menunjang seperti di sekolah lain. Alhamdulillah sekarang kami punya,  dan ini benar-benar sesuatu yang tidak kami duga sebelumnya," ujar Kulsum,  selaku Kepala Sekolah SDIT Sahabat Cendekia. 

Helvy Tiana Rossa, penulis novel KMGP the Movie yang sedang diproduksi versi layar lebarnya, mengajak anak-anak SDIT Sahabat Cendekia semakin giat belajar dengan adanya sarana dan prasarana sekolah yang lebih baik.

 "Untuk anak-anakku di SDIT Sahabat Cendekia,  tetap semangat. Walaupun kalian dari pelosok negeri, Bunda yakin kalian mampu berprestasi sama dengan sekolah lain di luar sana,”  tegas Helvy. Aksi Cepat TanggapBlog



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline