Lihat ke Halaman Asli

Ngabuburit Asyik di Sentra Kelapa Gading La Piazza

Diperbarui: 21 Juni 2016   15:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Voucher transaksi pembayaran di FKN (Dok.Pri)

Tidak terasa Ramadhan kini telah memasuki pertengahannya, biasanya apa yang dilakukan sembari menunggu adzan maghrib berkumandang ? Melakukan aktifitas seru dan menyenangkan tentu menjadi pilihan agar puasa yang dijalani tidak terlalu terasa ketika harus menahan lapar dan dahaga. Dari sekian banyak kegiatan yang dapat dilakukan Jalan-jalan sore sambil mencari menu berbuka atau sekarang lebih dikenal dengan istilah ngabuburit lumrah dilakukan oleh masyarakat urban. 

Bicara mengenai ngabuburit asyik, ada tempat menarik nih..berlokasi di Sentra Kelapa gading - La Piazza yang terkenal sebagai salah satu lifestyle Center Jakarta mengadakan sebuah event bertajuk 'Festival Kuliner Ngabuburit' yang di selenggarakan mulai tanggal 10 Juni 2016 hingga 26 Juni 2016 mulai pukul 16.00 - 22.00 WIB (untuk hari minggu-kamis) dan pukul 16.00-23.00 WIB (untuk hari jum'at dan sabtu). Festival kuliner rutin diadakan tiap tahun dengan tema berbeda-beda. Untuk tahun ini tidak terlalu jauh dari sebelumnya mengedepankan konsep perpaduan nusantara dan timur tengah. 

Beberapa Stand di FKN (Dok.Pri)

Sajian menu lezat menggugah selera dihadirkan dalam 49 tenant mulai dari makanan nusantara seperti  Mie Atjeh, Rawon Merah Surabaya, Woku Makanan Manado, dan menu khas timur tengah lainnya yakni Martabak Mesir, Nasi Kebuli, Yala Middle East dan sudah barang tentu kurma. Disalah satu sudut terdapat penjual yang menjual aneka kudapan timur tengah khas panganan orang berhaji seperti kismis dan kacang arab (saya cukup favorite dengan makanan ini) dan kurma Madinnah yang konon merupakan kesukaan nabi dibandrol dengan harga Rp 500.000. Untuk proses transaksinya yakni menggunakan kartu yang bisa di top up di kasir yang tersedia di beberapa sudut area event.

Kasir Design berkubah (Dok.Pri)

Pada tanggal 17 Juni 2016 'pasukan Kompasiana Penggila Kuliner' Gerebek #24 berkesempatan hadir dan menikmati langsung suasana festival Kuliner Ngabuburit di La Piazza - Kelapa Gading. Sajian makanan yang beraneka ragam mulai dari manis, asin hingga pedas menjadi pilihan dengan harga yang cukup terjangkau kisaran antara Rp 5.000 - Rp 50.000. Sebelum bedug di tabuh sebagai pertanda berakhirnya puasa hari itu, saya dan beberapa teman berkeliling berburu makanan untuk hidangan berbuka.

Setelah banyak pertimbangan pilihan saya jatuh Woku Makanan Manado (semacam nasi campur dengan ayam rica dan dilengkapi sambal dabu-dabunya yang khas asam pedas). Meja makan kami di mayoritasi oleh makanan khas nusantara seperti Nasi Bakar Campur, Ayam Bakar Taliwang "Seruni", Rawon Merah Surabaya, Ketupat Rusmini dan lain sebagainya. 

Woku Campur Manado (Dok.Pri)

Ayam Bakar Taliwang

Nasi Bakar Campur (Dok.Pri)

Selain aneka kuliner event ini pun menghadirkan aneka hiburan ramadhan seperti Rempak Bedug, Musik Gambus, Belly dance. Pada hari kehadiran kami kala itu, bersama pengunjung lainnya di hibur oleh sajian lagu dari Budi Doremi dan sebelumnya menampilkan da'i-da'i cilik yang menyampaikan tausiyah. Menjelang malam panggung pun di hiasi oleh beberapa tarian daerah yang cantik setiap geraknya.

Sedang mempersiapkan perlengkapan menjelang lebaran ? di event ini juga mengadakan bazar Ramadhan. Bertempat di area Multi Purpose Hall- La Piazza yang menjual beraneka pernak-pernik kebutuhan mulai dari perlengkapan rumah tangga, aromatheraphy hingga aneka busana muslim yang akan semakin melengkapi hari kemenagan idul fitri.

The Pleasure Of Ramadhan "Gading Food City"

Semakin menyempurnakan kemeriahaan suasana ramadhan di Kelapa Gading, di Gading Food City pengunjung pun di manjakan dengan program menarik bertajuk 'The Pleasure Of Ramadhan' yang terselenggara mulai tanggal 06 Juni - 07 Juli 2016. Beberapa program yang ditawarkan sepert Pleasure Shopper dimana ada special gift atas transaksi minimal Rp250.000 untuk 30 pelanggan transaksi pertama.  Happy Fasting  Pengunjung yang bertransaksi di Gading Food CIty berhak atas voucher GFC dengan minimal transaksi Rp 200.000. Delight Ramadhan yakni kurma grats sebagai takjil untuk menu berbuka. Parade Bedugberlangsung selama event acara pada saat berbuka puasa dan Melody Of Ied Mubarak menyemarakan keceraiaan berbuka puasa dengan adanya hiburan dari pengisi acara dan alunan musik dan syahdu.

Ngabuburit asyik bersama keluarga, sahabat dan rekan sembari mencicipi kuliner lezat di  lengkapi hiburan dan kemeriahan lainnya. Event seru dan menyenangkan untuk melengkapi keceriaan ramadhan. Jangan sampai terlewatkan ya.

Pasukan KPK Gerebek 24 (Dok.Official KPK)

Logo KPK (Dok.Official KPK)

La Piazza
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline