Lihat ke Halaman Asli

Sanctuary Mind

Pusat Terapi Nyeri dan Koreksi Postur Tanpa Obat dan Operasi di Surabaya

METODA TERAPI NYERI TANPA OBAT, PIJAT DAN OPERASI

Diperbarui: 18 Januari 2021   07:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Ketika kita mengalami nyeri , sakit punggung misalnya, apa yang ada dibenak kita agar sembuh ? Saya melakukan survey ke banyak klien, ternyata lebih dari 90%, jawabannya adalah pijat.  Bisa jadi dipijat sendiri dahulu dengan teknik sebisanya, kalau tidak bisa, baru cari tukang pijat. Hanya kurang dari 10 % yang ke dokter?  Mengapa ? Karena biayanya mahal (bagi yang tidak mampu) , tetapi bagi mereka yang biaya tidak masalah, beberapa berpendapat paling hanya di beri obat penahan nyeri, kalau tetap tidak sembuh , di minta terapi rehab medis, tapi kalau tetap tidak sembuh, operasi mungkin adalah jalan keluar menurut metoda kedokteran. Sering kali , kata " operasi" adalah kata yang mengerikan bagi sebagian besar orang. 

Inilah masalahnya, banyak orang takut operasi karena dengar cerita kegagalan operasi yang menyebabkan lumpuh dll. Setahu saya, dengan teknologi dan ketrampilan dokter yang teruji, keberhasilan operasi lebih dari 90%.  Jadi saya pribadi yakin lebih dari 90% operasi berhasil. Justru menurut saya tantangannya adalah "Apakah setelah operasi , nyeri pasti hilang". Beberapa klien menyatakan sudah operasi dan operasinya berhasil, tetapi nyeri masih ada dan muncul pula beberapa keluhan tambahan. 

Menyembuhkan keluhan nyeri, pertama tama adalah menemukan sumber masalahnya.  Nyeri bukan penyakit, nyeri adalah sinyal adanya masalah. Jadi nyeri muncul  akibat adanya masalah .  Tidak heran,  kalau minum obat yang hanya menahan nyeri, tanpa menyelesaikan penyebabnya, maka nyeri akan kambuh lagi. Demikian pula tindakan pijat maupun operasi, jika tidak mampu menemukan penyebab nyeri, bisa jadi akan memijat  baik dan benar tetapi pada area tubuh yang salah.  Bagaimana dengan operasi, jika yang di operasi ternyata bukan penyebab nyeri, maka tidak heran , walaupun operasi dilakukan dengan baik dan benar, nyeri tidak akan sembuh. Apapun jenis terapi yang dilakukan, jika tidak mampu menyelesaikan sumber masalah nyeri, maka nyeri mungkin sembuh sementara dan akan kambuh lagi. 

Sesuai judul artikel di atas, saya lebih 5 tahun menerapkan terapi nyeri tanpa obat, pijat, tusuk jarum, setrum, tanpa alat terapi , tanpa operasi. Saya hanya menerapkan senam untuk menyeimbangkan otot. Sejauh ini , berhasil dengan baik dan saya semakin yakin bahwa nyeri ternyata sebagian terbesar adalah masalah otot yang tidak seimbang. Dengan teknik senam penyeimbangan otot, klien bisa dengan mudah melakukan terapi secara mandiri di rumah. Keluhan nyeri dari saraf kejepit, kecetit, frozen shoulder, tennis & golfer's elbow, cts, osteoartritis (pengapuran) ternyata bisa ditangani  dengan baik. Demikian sekedar sharing mengenai solusi keluhan nyeri tanpa obat, pijat dan operasi. 

salam, 

sanctuary mind 

www.terapinyeri.com

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline