Lihat ke Halaman Asli

Stevan Manihuruk

TERVERIFIKASI

ASN

Mbizmarket, Solusi dan Kemudahan E-Procurement bagi Perusahaan

Diperbarui: 17 Mei 2019   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi (mbiz.co.id)

Istilah pengadaan barang dan jasa tentu sangat akrab bagi mereka yang berada di lingkup instansi pemerintah. Berbagai prosedur dan ketentuan juga sudah dibuat sebagai pedoman untuk melaksanakannya. Misal, ada proses pengadaan yang bisa dibeli/diadakan secara langsung, namun ada pula yang harus melalui proses tender/lelang.

Pengadaan barang/jasa harus dilakukan guna menunjang kinerja organisasi dalam menjalankan program yang direncanakan. Dengan bahasa sederhana, proses pengadaan merupakan langkah melibatkan pihak lain (penyedia/vendor) untuk memperlancar dan membantu dalam melaksanakan pekerjaan.

Tidak hanya di instansi pemerintah, dalam rangka mendukung dan mengembangkan aktivitas usaha, setiap perusahaan pasti membutuhkan barang dan jasa yang bisa diperoleh melalui proses pengadaan atau procurement.

Misalkan sebuah perusahaan yang berencana mengembangkan usahanya lebih besar lagi, pasti membutuhkan banyak hal (dalam bentuk barang dan jasa) untuk mewujudkan rencana tersebut. Sebut saja mulai dari pembelian barang, pembangunan kantor, penambahan jasa alihdaya SDM,  dan sebagainya.

Pemenuhan kebutuhan tersebut bisa dilaksanakan melalui proses pengadaan atau procurement. Beberapa tahun sebelumnya, sebagaimana juga terjadi di instansi pemerintah, proses pengadaan barang dan jasa biasa dilakukan secara manual. Proses tersebut seringkali memakan waktu yang cukup lama, rumit, dan ada potensi terjadinya kecurangan akibat proses yang kurang transaparan.

Dalam konteks perusahaan, para pelaku usaha berskala kecil dan menengah juga cukup dirugikan karena mereka pun harus mengikuti proses pengadaan yang sama dengan perusahaan besar, padahal barang yang mereka butuhkan tidak terlalu banyak.

Perkembangan teknologi informasi dan digitalisasi akhirnya membawa angin perubahan yang memungkinkan proses pengadaan bisa dilaksanakan secara efektif, efisien, transparan dan disertai berbagai kemudahan. Kita mengenal istilah pengadaan barang dan jasa secara elektronik/online alias e-procurement.     

Mbizmarket sebagai solusi  

Barangkali masih banyak yang belum familiar dengan platform yang satu ini. Mbizmarket merupakan platform b2b (business to business) marketplace untuk belanja perusahaan pertama di Indonesia yang terintegrasi dengan solusi total e-procurement yang lengkap dan menyeluruh. Platform ini secara resmi telah diluncurkan pada bulan April 2019 lalu. 

Peluncuran Mbizmarket (Foto: Agus Tri Haryanto/DetikINET)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline