Lihat ke Halaman Asli

Jansori Andesta

TERVERIFIKASI

aku anak ketiga dari pasangan hazairin dan sawati. dari tahun 2005 aku mulai menyukai puisi (baca n tulis puisi). dan saat ini menulis adalah pilihanku.

Panas Benar Menjadi Raja

Diperbarui: 27 Juli 2023   14:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

entah, ke manakah kiranya awan semalam
yang bergumpal sempat
serupa bantal
nyenyakkan tidurku?

kini langit teramat cerah
serupa kanvas
yang dipoles sempurna
biru merata
tiada pun setitik noda

matahari yang terlihat gagah
seakan tertawa
melihat umat yang tergesa-gesa
mencari teduh
melepas dahaga
menghempaskan segala kesah

bentang aspal ruas jalan
tak ubah pemanggang
siap mematangkan semua
telapak-telapak tiada beralas
yang nekat mendarat di atasnya

amboi, panas benar menjadi raja
titah tiada terbantah
angin hantaran kipas pun tak lagi kuasa
nyaris sia-sia
sedikit hanya di kulit terasa

tiada ternyana
tetas peluh kini menjelma sudah
serupa anak-anak sungai
mengalir deras
nyaris tiada terseka
basah di badah juga wajah

Muara Bangkahulu, 27 Juli 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline