Lihat ke Halaman Asli

Jansori Andesta

TERVERIFIKASI

aku anak ketiga dari pasangan hazairin dan sawati. dari tahun 2005 aku mulai menyukai puisi (baca n tulis puisi). dan saat ini menulis adalah pilihanku.

Mari Kemari Duduk Bersantai

Diperbarui: 16 Juli 2023   09:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

mari kawan
mari kemari
duduk di sampingku
duduk bersantai
di tepi sungai
jauh dari segala bising
jauh pula segala ramai

selagi bisa
nikmati indah alam yang damai
berteman kicau
dan sapaan lembut angin membelai
lepas semua beban
lepas belenggu hari yang berantai

mari kawan
tak perlu sungkan
sembari bersantai
dengan aliran sungai
membasuh muka
membasuh hati yang kadang lalai

masih di sini
di aliran sungai
buang sudah benci dan dendam
biarkan hanyut dan tenggelam
biar tak ada lagi duka
tak pula ada hati yang terlukai

mari, kawan
mari kemari
duduk di sampingku
duduk bersantai
bukan berleha-leha
bukan pula panjangkan andai

Muara Bangkahulu, 16 Juli 2023




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline