Lihat ke Halaman Asli

Jansori Andesta

TERVERIFIKASI

aku anak ketiga dari pasangan hazairin dan sawati. dari tahun 2005 aku mulai menyukai puisi (baca n tulis puisi). dan saat ini menulis adalah pilihanku.

Untuk Nada Sumbang yang Tercipta, Mari Tertawa

Diperbarui: 26 Januari 2017   11:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar: medantempurkedah.blogspot.com

Jadi, mari tertawa
sebab tangisan dan air mata
kini, tak lagi bisa
mengungkap betapa pedihnya luka

mari tertawa
bersorak
menyoraki setiap nada sumbang
yang terus berganti hilang dan menjelma

nada sumbang yang entah
sengaja dicipta
di gedung-gedung, di jalan-jalan
di setiap ruang yang dipenuhi kepentingan

mari tertawa
terpingkal hingga
hilang rasa, lupa
mungkin melupa segala luka segala duka

hingga tumbang
segala nada sumbang
yang mungkin akan terus dan terus tercipta

Bengkulu, 26 Januari 2017




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline