Social project merupakan program yang bertujuan untuk meningkatkan kepekaan sosial dan mewadahi kreativitas dalam penyelesaian masalah. Setelah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan legian, sampailah pada tugas akhir yaitu social project. Kegiatan dilakukan secara bersama-sama dan wajib untuk semua anggota legian. Setelah melewati tahap berdiskusi dengan seluruh anggota legian dan Kak Annisa Latifah sebagai Kakak SR yang mendampingi kami dalam berdiskusi serta memberikan solusi, kami sepakat untuk melakukan social project sesuai yang kami namakan, “Our Home, Our Responsibility”.
Ini karena mushola sudah seperti rumah kami sendiri, selain sebagai tempat untuk beribadah. Sehingga kami juga memiliki tanggung jawab untuk merapikan, menjaga, dan merawat agar tetap bersih dan nyaman untuk digunakan. Pada hari Selasa, 16 Mei 2023 anggota Legian Crisantemo telah melakukan social project membersihkan mushola.
Kegiatan ini diadakan sebagai pemenuhan tugas project akhir legian dan sebagai bentuk kepedulian mahasiswi terhadap mushola atau tempat beribadah dengan harapan setiap orang yang beribadah atau sholat akan merasa bersih dan nyaman. Kegiatan ini diadakan di dalam Kampus IPB lebih tepatnya Mushola Ulul Albab CCR. Social project mulai dilakukan dengan menyapu dan mengepel lantai, mengelap jendela, merapikan mukena, menata peralatan yang ada di mushola, dan yang lainnya.
Dengan diadakannya social project ini, kami harap dapat mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (sustainable development goals) poin ke-3, yaitu kehidupan sehat dan sejahtera. Setelah melewati masa diskusi dengan Kak Annisa Latifah sebagai Kakak SR, sersan, dan anggota Legian Crisantemo, kami sepakat melaksanakan social project untuk membersihkan Mushola Ulul Albab CCR.
Sebelum melaksanakannya, perwakilan Legian Crisantemo menemui bapak yang bertugas untuk adzan yang juga menjaga mushola dan biasanya menjadi imam di sana untuk meminta izin melaksanakan social project “Our Home, Our Responsibility” ini.
Sebagai mahasiswi tahun pertama yang menghabiskan banyak waktunya di Common Class Room (CCR), kami merasa sangat terbantu dengan adanya fasilitas Mushola Ulul Albab yang juga memberikan kenyamanan bagi kami dalam beribadah. Perasaan syukur ini lah yang menjadi salah satu alasan kami dalam memilih Mushola Ulul Albab sebagai tempat kami dalam melaksanakan social project. Ketika menghadap Allah, seharusnya kita selalu mempersiapkan diri dalam keadaan sebaik-baiknya.
Dalam keadaan baik, bersih, dan harum. Maka dari itu, sekitar tujuh pasang mukena sudah kami laundry dan kami rapikan kembali di tempatnya, karpet telah dibersihkan, lantai disapu dan dipel, kamar mandi disikat, serta telah dibersihkannya cermin dan kaca yang ada di sana untuk mewujudkan suasana dan lingkungan mushola yang bersih, harum, sehat, dan sejahtera. Dengan adanya Fun Legian ini, kami merasa mendapatkan motivasi untuk berbuat kebaikan meski di tengah kesibukan masing-masing anggota Legian Crisantemo. Dengan berbagai hambatan yang kami temukan, kami bersyukur karena telah berhasil menyelesaikan social project ini.
Setelah melakukan kegiatan social project ini banyak sekali hikmah dan manfaat yang didapatkan. Pertama, menjaga kebersihan tempat ibadah. Mushola digunakan untuk beribadah setiap harinya. Mushola harus selalu dijaga kebersihan dan kerapihan agar meningkatkan kualitas ibadah. Kedua, menumbuhkan rasa tanggung jawab. Sebagai mahasiswi yang bertanggung jawab, kebersihan mushola kampus merupakan tanggung jawab pengguna fasilitas tersebut. Ketiga, mempelajari nilai-nilai gotong royong. Mahasiswi yang bekerja sama untuk membersihkan mushola akan merasa bahwa ketika memiliki tujuan yang sama, tujuan akan menjadi cepat untuk dicapai karena dilakukan bersama.