Lihat ke Halaman Asli

Wulan N Haeriyati

Mahasiswa Pendidikan Bahasa Perancis, Universitas Pendidikan Indonesia

Isak Haru Iringi Penarikan Mahasiswa Kampus Mengajar 3 di SMPN 3 Wonosari

Diperbarui: 20 November 2022   15:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

whatsapp-image-2022-11-20-at-15-06-41-6379e0af6f5c5e7bcd792732.jpeg


whatsapp-image-2022-11-20-at-15-04-42-6379e09f4addee28401e9962.jpeg

Setelah 4 bulan berlalu, tak terasa masa bertugas para mahasiswa Kampus Mengajar 3 di SMPN 3 wonosari telah usai. Tanggal 23 Juni 2022, menjadi salam perpisahan mahasiswa Kampus Mengajar 3 dengan siswa siswi dan dewan guru di SMPN 3 Wonosari, Gunung Kidul, DIY. Yogyakarta. 

Masa bertugas mahasiswa mungkin terlihat hanya sebentar, namun bagi para mahasiswa kenangan selama masa bertugas tak akan terlupakan. Terlebih lagi, para mahasiswa Kampus Mengajar 3 ini berasal dari Universitas, Kabupaten, dan Provinsi yang berbeda-beda. 

Para mahasiswa tersebut ialah Wulan Novita dari Universitas Pendidikan Indonesia yang berdomisili di Jawa Barat, Putri Tiara dari Universitas Mahasaraswati Denpasar yang berdomisili di Bali, Nur Desi dari Universitas Negeri Yogyakarta yang berdomisili di Kulon Progo serta Musthofa Nur  dari Universitas Mercu Buana Yogyakarta yang berdomisili di Kulon Progo.

Perbedaan tak menghalangi mereka untuk berkolaborasi dalam mewujudkan tujuan Kampus Mengajar 3 ini. Meningkatkan literasi dan numerasi serta mensukseskan PISA 2022 di SMPN 3 Wonosari merupakan tujuan utama mereka.

Berkat usaha dan kerja keras mereka membantu dewan guru dan membimbing siswa-siswi peserta PISA, pelaksanan PISA 23 Mei 2022 di SMPN 3 Wonosari berjalan lancar dan sukses. Setelah proker PISA rampung, para mahasiswa melanjutkan proker mereka dengan membuat kegiatan "Letsival 2022" Festival Literasi Numerasi pada tanggal 20-21 Juni 2022. 

Festival ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan numerasi yang dimiliki siswa di luar jam pembelajaran di kelas. Perlombaan yang diadakan antara lain 'Gemar Membaca', 'Pementasan Drama', 'Membuat Poster Selamatkan Aku dari Pemanasan Global dan Tips Menyenangkan Belajar Matematika saat Pandemi'. 

Kegiatan festival ini diselenggarakan berkolaborasi dengan Perpustakaan Estiwon/SMPN 3 Wonosari. Siswa-siswi sangat antusias menyambut hadirnya festival ini. Sehingga 'Letsival 2022' berlangsung sangat meriah dan ramai. 

Dua hari setelah festival, para mahasiswa Kampus Mengajar 3 melaksanakan acara penarikan Kampus Mengajar 3 yang menandakan rampungnya tugas para mahasiswa di SMPN 3 Wonosari.

Tangis haru dari para mahasiswa, dewan guru dan para siswa membanjiri acara ini. Begitu banyak kenangan membekas yang akan selalu tersimpan oleh mahasiswa kampus mengajar, dewan guru dan para siswa. 

Begitu banyak kesan dan pesan dari kepala sekolah, dewan guru dan siswa siswi SMPN  3 Wonosari untuk para mahasiswa Kampus Mengajar 3. Menurut Kepala Sekolah SMPN 3 Wonosari, Lilik Haryanto, Kehadiran para mahasiswa Kampus Mengajar 3 sangat membantu pembelajaran di kelas dan persiapan PISA 2022. Lilik mengucapkan terima kasih banyak terhadap Kemdikbudristek, Kampus Mengajar, dan para mahasiswa yang ditugaskan di SMPN 3 Wonosari. 

"Kesan saya terhadap mahasiswa Kampus Mengajar 3, kinerjanya sangat bagus dan bisa melaksanakan tugas dengan baik, serta dapat berkomunikasi dan berkolaborasi dengan para dewan guru dan siswa-siswi SMPN 3 Wonosari," kata Amin Agus guru TIK di SMPN 3 Wonosari.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline