Anda ingin jadi penulis, dan bisa menulis lebih baik? Ada beberapa 'hukum' seputar menulis yang perlu Anda pertimbangkan. Ini dia.
#1, Jika menulis, menulislah
Banyak blogger atau penulis yang merasa bisa melakukan beberapa hal sekaligus, merasa bisa multitasking. Banyak yang menulis sambil melakukan berbagai hal seperti mengupdate status Facebook, ngobrol online dengan teman atau asyik ber-WA atau BBM. Multitasking seperti ini cenderung membuat kegiatan menulis tidak maksimal. Perhatian tidak fokus, dan bisa saja tulisan yang dibuat tidak selesai.
Sebagai solusi, matikan koneksi internet dan ubah ponsel ke mode getar dan fokuskan perhatian pada menulis.
#2, Minimalisir gangguan
Anda sedang asyik menulis, tiba-tiba muncul si kecil yang minta dibikinin susu. Anda sedang enak mengetik dan pasangan tiba-tiba memberi isyarat ingin bermesraan. Itu gangguan yang biasa muncul ketika sedang menulis, terutama ketika kegiatan menulis dilakukan di rumah. Akibatnya kegiatan menulis terganggu, dan yang dikerjakan tidak selesai.
Solusinya, ketika hendak menulis katakan kepada seisi rumah untuk sedapat mungkin tidak mengganggu. Jika si kecil haus dan ingin minum susu, minta anggota keluarga lain, baik suami, istri atau kakak si kecil untuk membantu. Untuk pasangan yang mengajak bermesraan, katakan untuk bersabar dan momen mesra nanti berlangsung jika tulisan sudah selesai--dengan catatan jika si doi belum keburu tidur, hehe
#3, Jika tak menulis, manfaatkan semaksimal mungkin
Jika sedang menulis, menulislah. Bagaimana jika tidakmenulis? Jika tak menulis, manfaatkan waktu semaksimal mungkin dengan keluarga. Luangkan waktu membantu di kecil mengerjakan PR, misalnya. Waktu luang juga bisa digunakan untuk hobbi, atau berkumpul dengan teman.
#4, Sediakan waktu untuk perencanaan
Banyak blogger yang merasa tak perlu persiapan untuk menulis. Mereka membuka komputer dan kemudian menulis apa saja yang tiba-tiba terlintas di benak. Metode seperti ini tidak efektif karena berpotensi membuat tulisan menjadi tidak fokus dan tidak jelas arahnya,