Lihat ke Halaman Asli

Hujan Lebat, Akibatkan Pengguna Jalan Jatuh Teregelincir

Diperbarui: 18 Januari 2022   13:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Mantingan, Kompasiana - Akibat turunnya hujan yang berlangsung selama hampir satu minggu ini membuat Jl. Sultan Hadirin di desa Mantingan Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara menjadi bergenangan air dan membuat sebagian jalan menjadi licin, Kejadian ini  terjadi siang hari pukul 1 siang pada hari Sabtu 15 Januari 2022 , Risma seorang warga yang menjadi korban sedang melintasi jalan tersebut dengan sepeda montornya dan tidak sengaja terjatuh. Risma  mengalami luka ringan di kakinya karena terjatuh dari sepeda montor yang ditumpanginya  dan melaju cukup kencang diatas jalan yang licin dan cuaca sedang gerimis.

Menurut Apip, salah satu saksi mata yang menyaksikan kejadian tersebut menuturkan bahwa korban memang melaju cukup kencang dari arah timur lalu ketika ingin sampai diperempatan mantingan ketika ingin menurunkan kecepatan korban mencoba menghindari genangan air tetapi jalan yang dilewatinya setelah menghindari genangan tersebut memang licin mungkin karena itu korban tidak bisa mengendalikan laju montornya dan akhirnya terjatuh.

"Kejadian ini bukan pertama kalinya terjadi, kenyataanya di Jl. Sultan Hadirin desa Mantingan tersebut memang sering mengakibatkan banyak pengguna jalan terjatuh dikarenakan banyak lubang dijalan dan  sebagian sisi kiri kanan jalan masih tanah dan berbatu sehingga jika pengguna sepeda montor ingin menghindari jalan berlubang harus berhati hati," ujarnya.

Sementara itu,  Saptorini pemilik rumah menuturkan sepeda motor jatuh memang tidak sekali dua kali terjadi disini ketika hujan, apalagi kalau hujan yang deras dan gelap biasanya jika pengguna jalan tidak berhati hati akan jatuh ke lubang karena tidak mengetahui jika ada lubang karena tertutup jalan berair, kejadian siang hari ini baiknya masih dalam keadaan cuaca yang hanya gerimis dan lalu lintas cenderung senggang

"Lalu lintas di mantingan cenderung sepi mengingat jalan tersebut banyak digunakan kendaraan besar seperti truk dari arah timur dan bus dari arah barat yang banyak melintas untuk berziarah ke makam mantingan," pungkasnya.

Dia berharap perangkat desa memberikan rambu rambu peringatan untuk berkendara hati hati agar pengguna lalu lintas lebih waspada.

  Harap Hati-hati, Jalan licin, Awas terjatuh dengan adanya papan peringatan tersebut warga berharap pengguna jalan agar lebih ber hati hati lagi dan untuk menimalisir pengguna jalan untuk terjatuh," imbuhnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline