Lihat ke Halaman Asli

Wiwin Zein

TERVERIFIKASI

Wisdom Lover

Barcelona Merana, Sudah Jatuh Tertimpa Tangga Pula

Diperbarui: 20 September 2024   13:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: tribunnews.com

Perkasa di La Liga, tapi tidak di Liga Champions UEFA. Itulah Barcelona. Ya, tim yang kini diasuh oleh Hansi Flick itu sampai saat ini belum terkalahkan di La Liga. Dari lima laga La Liga yang telah dilakoni Barcelona, semua diraih dengan kemenangan.

Namun tidak demikian di Liga Champions UEFA. Di laga perdana "Fase Liga", Barcelona langsung menelan kekalahan.

Di laga perdana "Fase Liga" Barcelona menghadapi salah satu wakil Prancis, AS Monaco, Jum'at dini hari WIB (20/09). Di laga tersebut Blaugrana sebagai tim tamu dan harus bertandang ke kandang tim berjuluk Les Rouge et Blanc, Stadion Lous II.

Dalam laga yang dilangsungkan mulai pukul 02.00 WIB itu, tepatnya di menit ke-10 Barcelona harus sudah kehilangan salah satu pemainnya, yakni Eric Garcia.

Pemain bernomor punggung 24 itu diganjar kartu merah oleh wasit karena dianggap menjatuhkan pemain Monaco asal Jepang, Takumi Minamino.

Hal itu bermula dari blunder yang dilakukan kiper Barcelona, Ter Stegen. Kiper asal Jerman itu salah mengoper bola sehingga diserobot oleh Takumi Minamino.

Eric Garcia yang berada paling dekat dengan Minamino berupaya menghentikan pemain asal Jepang itu. Minamino pun terjatuh karena tarikan tangan Eric Garcia. Wasit pun kemudian mengusir Eric Garcia keluar lapangan. Praktis sejak menit ke-11 Barcelona harus bermain dengan 10 orang.

Tak lama setelah Eric Garcia diganjar kartu merah, tepatnya di menit ke-16 Monaco berhasil membobol gawang Barcelona melalui gol yang dicetak oleh Maghnes Akliouche. Monaco 1, Barcelona 0.

Unggul 1-0 atas Barcelona, para pemain Monaco semakin bersemangat menggempur pertahanan tim asal Catalunia itu. Dengan memanfaatkan kelebihan pemain, Monaco berupaya mendikte Barcelona.

Namun alih-alih menambah gol, di menit ke-28 gawang Monaco malah kebobolan. Barcelona sukses menyamakan kedudukan melalui wonderkid mereka Lamine Yamal. Monaco 1, Barcelona 1.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline