Lihat ke Halaman Asli

Wiwin Zein

TERVERIFIKASI

Wisdom Lover

Bayern Munchen Kena "Kutukan" Harry Kane?

Diperbarui: 12 April 2024   11:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Harry Kane (Sumber: kompas.com)

Bayern Munchen akan berhadapan dengan Koln dalam pertandingan ke-29 Bundesliga, Sabtu malam WIB (13/04). Seandainya Munchen kalah oleh Koln, maka dipastikan gelar juara Bundesliga akan lepas dari tangan tim asuhan Thomas Tuchel itu. Gelar juara Bundesliga akan jadi milik Bayern Leverkusen.

Selisih poin antara Munchen dengan Leverkusen kini terpaut 16 poin. Seandainya Munchen benar-benar kalah dari Koln, dengan sisa 5 pertandingan lagi sudah tidak mungkin lagi Munchen melampaui, bahkan menyamai raihan poin Leverkusen.

Performa Munchen di dua pertandingan Bundesliga sebelumnya benar-benar buruk. Munchen kehilangan 6 poin di dua pertandingan itu.

Munchen kalah 0-2 dari Borussia Dortmund di pertandingan ke-27. Munchen juga kalah 2-3 dari Heidenheim di pertandingan ke-28.

Mungkin akan lain ceritanya jika Munchen tidak kalah di pertandingan ke-27 dan pertandingan ke-28 itu. Paling tidak Munchen masih bisa mengulur waktu atau memperlambat Leverkusen jadi juara Bundesliga.

Lepasnya gelar juara Bundesliga dari tangan Munchen merupakan sesuatu yang sangat ironis. Sebab selama ini Munchen merupakan penguasa Bundesliga dalam 11 musim terakhir. Dalam 11 musim itu gelar juara Bundesliga selalu jatuh ke tangan Munchen secara berturut-turut.

Musim ini Munchen terancam mengakhiri kompetisi tanpa gelar apa pun. Sebab di kompetisi lokal lainnya, yakni DFB Pokal, Munchen jauh-jauh hari sudah rontok di Putaran Kedua (32 Besar). Munchen kalah 1-2 dari tim antah berantah FC Saarbrucken.

Di awal musim ini Munchen juga harus kehilangan gelar Piala Super Jerman. Munchen kalah telak 0-3 dari RB Leipzig. Padahal di musim sebelumnya Munchen mampu menghajar RB Leipzig dengan skor 5-3.

Mungkin harapan Munchen satu-satunya untuk mendapatkan trofi adalah Liga Champions UEFA. Saat ini Munchen masih bertahan di perempat final.

Di leg pertama perempat final, Rabu (10/04) Munchen mampu menahan imbang tuan rumah Arsenal 2-2. Di leg kedua giliran Munchen akan menjamu Arsenal, Kamis (18/04).

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline