Lihat ke Halaman Asli

Wiwin Zein

TERVERIFIKASI

Wisdom Lover

Pantun Aku Tak Mudik Lebaran

Diperbarui: 7 April 2024   23:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi mudik lebaran (Sumber: kompas.com)

Ada belalang hinggap di atas joran
Sayapnya patah satu sungguh kasihan
Orang-orang pada sibuk mudik lebaran
Aku malah leyeh-leyeh sambil rebahan

Buku bacaan dan komik di atas koran
Nampak kotor diinjak burung jantan  
Aku bukannya tak mau mudik lebaran
Tapi aku tak punya kampung halaman

Burung jantan bulunya warna-warni
Terbang ke  atas menara di waktu pagi
Kampung halamanku ya di sini ini
Ya memangnya aku harus gimana lagi?

Ada burung berjalan dengan kaku
Ternyata kakinya terkena paku
Domisiliku ya kampung halamanku
Semua itu tak jadi masalah bagiku

Pergi pulang ke tempat kerjaan
Tak kuduga amat menyenangkan
Bagi yang sedang mudik lebaran
Semoga selamat sampai tujuan




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline