Kubu Amien Rais yang berseberangan dengan kubu Zulkifli Hasan, sepertinya sudah bulat dan tidak main-main untuk membentuk partai baru sempalan dari PAN (Partai Amanat Nasional). Menurut kabar terbaru, para loyalis Amien Rais menyebut bahwa AD/ART partai baru tengah dipersiapkan dan akan rampung tiga bulan lagi. Artinya tidak akan lama lagi akan lahir partai baru sempalan dari PAN.
Adapun mengenai nama partai, menurut salah seorang loyalis Amien Rais, eks Ketua DPP PAN, Agung Mozin, masih dalam pembahasan. Begitu pula logo partai sedang dipersiapkan dan mars lagu partai sedang disusun.
Bukti keseriusan lain akan adanya partai baru, Agung Mozin mengungkapkan pihaknya telah mengirim tim ke daerah-daerah untuk merekrut anggota. Menurut Agung, banyak tokoh yang mau bergabung dengan Amien Rais di partai baru.
Munculnya wacana dan menguatnya upaya membentuk partai baru di kalangan internal PAN, tidak terlepas dari peristiwa kisruh pada Kongres Ke-5 PAN di Kendari pada bulan Pebruari lalu.
Selain itu para loyalis Amien Rais juga sangat kecewa karena menurut mereka pendiri PAN Amien Rais tidak lagi dihargai. Amien Rais tidak lagi dimasukan dalam kepengurusan baru PAN di bawah kepemimpinan Zulkifli Hasan.
Pembentukan partai baru sempalan dari PAN, nampaknya tinggal menunggu waktu saja. Cepat atau lambat akan terbentuk pula. Salah seorang loyalis Amien Rais lain, inisiator PAN DKI Jakarta, Sugiyanto secara eksplisit menyebut partai baru sempalan PAN akan dideklarasikan pada bulan Desember 2020 mendatang.
Nama Amien Rais diyakini banyak pihak ada di belakang partai baru sempalan PAN tersebut. Bahkan Amien Rais dipercaya sebagai tokoh sentral dari partai baru itu.
Kalau lah partai baru itu nanti benar-benar lahir dan Amien Rais sebagai tokoh sentral pendiri partai itu, berarti sebuah "rekor" bagi Amien Rais. Ia berhasil menciptakan brace, dengan membentuk dua partai yang berbeda. Suatu hal yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Memang ada beberapa nama politisi yang juga tercatat pernah menjadi inisiator dua buah partai berbeda. Sebutlah nama Fahri Hamzah, yang tercatat sebagai inisiator PKS (Partai Keadilan Sejahtera) dan pendiri partai baru sempalan PKS, yakni Partai Gelora.
Benar di partai Gelora Fahri Hamzah sebagai tokoh sentral pendiri partai. Akan tetapi di PKS, Fahri Hamzah bukanlah tokoh sentral pendiri partai. Beda halnya dengan Amien Rais, di PAN ia sebagai tokoh sentral, begitu pula di partai baru sempalan PAN.
Sewaktu membentuk PAN pada tahun 1998 pasca reformasi, nama Amien Rais adalah "jaminan mutu". Nama Amien Rais waktu itu menggema di seluruh pelosok tanah air karena namanya melekat dengan julukan Tokoh Reformasi atau King Maker Reformasi. Siapa yang tidak kenal Nama Amien Rais waktu itu ? Bahkan anak kecil pun jika ditanyakan nama Amien Rais, pasti akan tahu.