Kegiatan ini dihadiri oleh aparatur Kampung Gedung Harapan, Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan), Badan Pemusyawaratan Kampung (BPK), Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga, Karang Taruna, perwakilan SD N 1 Gedung Harapan, perwakilan SMA N 1 Gedung Harapan, dan beberapa masyarakat kampung Gedung Harapan.
Puncak Perayaan Dies Natalis Karang Taruna Gedung Harapan Ke-1 ini diawali dengan kegiatan sosialisasi pemuda generasi pendobrak, sosialisasi pupuk dan hama, sosialisasi pentingnya pendidikan tinggi, bakti sosial membersihkan lingkungan balai kampung, bakti sosial membersihkan calon sekretariat Karang taruna, bakti sosial pembagian sembako untuk lansia, dan diakhiri dengan puncak perayaan pemotongan tumpeng serta penampilan pentas seni oleh pemuda-pemudi Kampung Gedung Harapan.
Kegiatan sosialisasi pemuda generasi pendobrak bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pemuda akan pentingnya peran pemuda dalam pembangunan. Sosialisasi pupuk dan hama bertujuan untuk memberikan informasi terkait dengan inovasi penggunaan pupuk dan penanganan hama secara ramah lingkungan. Sosialisasi pentingnya pendidikan tinggi bertujuan untuk memberikan motivasi kepada pemuda untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Bakti sosial membersihkan lingkungan balai kampung, calon sekretariat Karang taruna, dan pembagian sembako untuk lansia bertujuan untuk meningkatkan kepedulian pemuda terhadap lingkungan dan sesama.
Ketua Karang Taruna Gedung Harapan yang diwakilkan oleh Bendahara Karang Taruna, Seldi Prayoga, S.P., mengatakan bahwa perayaan Dies Natalis Karang Taruna ini menjadi simbol kebangkitan Karang taruna dan langkah awal Karang taruna dalam menuntaskan misi perjuangan sebagai agen perubahan.
"Kami berharap, perayaan Dies Natalis ini dapat menjadi motivasi bagi pemuda untuk terus berkreasi dan berkarya," ujar Seldi Prayoga. "Kami juga berharap, Karang Taruna dapat menjadi agen perubahan yang dapat membawa pembangunan di Kampung Gedung Harapan."
Kepala Kampung Gedung Harapan yang diwakilkan oleh anggota BPK, Yotam, menyambut baik kegiatan ini. Ia mengatakan bahwa kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan pemuda, terutama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan kelestarian lingkungan di Kampung Gedung Harapan ini.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini," ujar Yotam. "Kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi pemuda lainnya untuk ikut berperan aktif dalam misi pembangunan."
KKN UNILA dan Karang Taruna berharap, kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Kampung Gedung Harapan dan menjadi langkah awal karang taruna dalam menuntaskan misi perjuangan sebagai agen perubahan serta memastikan nafas perjuangan karang taruna akan terus ada sampai kapanpun.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H