Lihat ke Halaman Asli

Willi Andy

TERVERIFIKASI

Hidup dengan cinta dan kasih sayang

3 Langkah Merintis Bisnis UMKM

Diperbarui: 20 Januari 2023   21:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi seorang wanita sedang membuka toko | sumber: pexels.com @Tim Douglas

Memasuki bulan Januari selalu ada saja harapan baru yang menanti kita dalam menjalani segala rutinitas sehari-hari dalam waktu setahun.

Bulan Januari juga memberikan kita kesempatan untuk memulai hal yang belum pernah kita lakukan di tahun-tahun sebelumnya.

Apa sih yang belum pernah kita lakukan sebelumnya? Apakah merintis sebuah bisnis? Bagaimana kalau di bulan Januari ini kita mencoba untuk melakukannya?

Tidak perlu sampai merintis bisnis yang berskala besar atau makro. Cukup mencoba bisnis berskala mikro, kecil atau menengah dulu.

Nanti kalau kita sudah tahu seluk beluk bisnis yang kita tekuni dan bisa menghasilkan profit yang melebihi target, kita bisa meningkatkannya menjadi lebih besar.

Namun sebelum sampai ke sana, ada baiknya kita memiliki strategi dalam merintis bisnis baru.

Dari sini penulis mencoba berbagi informasi tentang bagaimana caranya untuk memulai bisnis. Apakah itu bisnis mikro, kecil atau menengah.

Penulis membagi 3 langkah dalam merintis startup bisnis. Yuk disimak saja.

1. Buat rencana awal.

Bisnis yang kita rintis pastinya punya target pasar. Target pasar ini bisa berupa para konsumen yang akan membeli produk yang kita tawarkan.

Dari sini kita bisa menentukan pasar market nya siapa. Contohnya jika target itu adalah anak muda maka kita bisa menjual barang yang biasanya mereka butuh.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline