Lihat ke Halaman Asli

Penyelidikan Terbaru Polisi Malaysia: Pilot MH370 Bunuh Diri Karena Masalah Pribadi

Diperbarui: 24 Juni 2015   00:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah teori konspirasi, terorisme, politik dalam negeri, dan sindikat narkoba, dalam kelanjutan penyelidikan hilangnya pesawat MH370 polisi Malaysia menyatakan kemungkinan bahwa pilot bunuh diri.

Menteri Transportasi Malaysia, Hishammuddin Hussein, mengatakan polisi Malaysia sedang menyelidiki kemungkinan pilot MH370 bunuh diri dalam penyelidikan mereka terkait hilangnya pesawat Malaysia Airlines yang naas itu.

Saat berbicara di sebuah jumpa pers di Hotel Sama-Sama, Hishammuddin mengatakan polisi sedang menyelidiki kemungkinan itu, meskipun dia tak menjawab pertanyaan apakah salah satu dari 227 penumpang dan 12 kru pesawat punya masalah pribadi.

Hishammuddin mengatakan pemerintah Malaysia tidak akan menahan informasi yang akan membantu penyelidikan, namun tidak akan mempublikasikannya ke masyarakat sampai informasi itu telah diverifikasi.

Ahmad Jauhari juga mengatakan bahwa tes psikologi dan tes psikomotor merupakan prosedur standar untuk merekrut pilot. Jika memang polisi Malaysia akan memeriksa kemungkinan si pilot bunuh diri, kemungkinan besar mereka akan melihat rekaman tes psikologi dan psikomotor pilot yang bersangkutan.

Jadi yang mana yang bener nih?




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline