Datang akan pergi, bertemu akan berpisah. Inilah topik pilihan kisah Omjay berikut ini. Semoga kita bisa belajar dari para guru tangguh berhati cahaya.
Lagu Endank Soekamti yang berjudul sampai jumpa membuat Omjay bersedih dan menangis. Kemarin sore, hari Senin, 22 Juli 2024, kami kehilangan dua sahabat guru terbaik di SMP Labschool Jakarta.
https://youtu.be/wYNqJtG1Sao?si=GHjEyAcNmQ0hXeA2
Pertama kami kehilangan pak Kasdi yang purna tugas atau pensiun. Kedua pak haji Rosiman yang mengajukan pensiun dini karena alasan kesehatan.
Sambutan mereka dalam acara perpisahan membuat kami semua terharu. Sebab begitu cepat waktu berlalu.
Salah seorang di antara kami telah memasuki masa pensiun. Pak Kasdi sudah dua tahun diperpanjang kontraknya. Namun kebijakan yayasan pembina UNJ menyebabkan beliau dicukupkan untuk mengajar IPS di SMP Labschool Jakarta.
Awal akan berakhir, terbit akan tenggelam. Begitu juga dengan pak haji Rosiman. Beliau Mengundurkan diri dari SMP Labschool Jakarta.
Beliau mengajukan pensiun dini karena alasan kesehatan yang tak mungkin beliau jalani secara bersamaan. Beliau akan melanjutkan tugas di Labschool Cibubur sebagai pengembang pendidikan Labschool Cibubur. Beliau adalah guru IPA Biologi yang cerdas dan penuh dedikasi.