Lihat ke Halaman Asli

Wijaya Kusumah

Guru Blogger Indonesia

Merajut Kebersamaan Penulis di Kongsi Kompasiana

Diperbarui: 14 Juli 2024   20:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Input sumber gambar dokpri

Merajut kebersamaan penulis fiksi di acara kongsi kompasiana. Itulah tema pilihan yang omjay pilih kali ini. Omjay sempat dibuat terpukau oleh penampilan ibu Erry Siahaan yang pandai membaca cerpen dengan penuh pesona. Omjay yang duduk di bagian paling belakang sangat menikmati keindahan permainan kata yang penuh pesona.

Hal yang lebih terpukau ketika bertemu dengan editor cantik mbak Mirna Yulistianti yang baik hati. Beliau membagikan ilmunya kepada kami dalam mengedit novel menjadi lebih menarik dan enak dibaca. Sungguh sebuah keberuntungan dapat bertemu secara langsung dengan seorang editor profesional.

Input sumber gambar dokpri

Sabtu, 13 Juli 2024 pukul 15.00 wib, omjay sudah berada di halaman parkir bawah bentara budaya. Satpam yang bertugas mengarahkan omjay untuk parkir di basement bawah dekat musholla.

Waktu adzan ashar belum tiba. Omjay putuskan untuk segera naik ke atas bertemu dengan kawan-kawan penulis yang rajin menulis di kompasiana. Kami menyebutnya kompasianer. Beberapa di antara mereka Omjay kenal sangat dekat.

Input sumber gambar dokpri

Apa yang membuat Omjay tertarik mengikuti acara kongsi Kompasiana yang pertama?

Pertama Omjay ingin bertemu para penulis fiksi Kompasiana. Kedua Omjay ingin ikut merajut kebersamaan penulis fiksi Kompasiana. Ketiga Omjay ingin belajar menulis fiksi yang lebih bermakna dan menarik hati pembaca.

Selama ini Omjay sudah mulai mencoba menulis fiksi. Tapi belum enak dibaca dan seringkali tidak menarik hati pembaca.

Input sumber gambar dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline