Lihat ke Halaman Asli

Wijaya Kusumah

Guru Blogger Indonesia

Pementasan Drama Kelas 8 SMP Labschool Jakarta 14-15 Juni 2024

Diperbarui: 16 Juni 2024   19:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pementasan Drama Kelas 8C/dokpri

Pementasan Drama Kelas 8 SMP Labschool Jakarta dilaksanakan pada tanggal 14-15 Juni 2024. Hari Jumat dan Sabtu, 14-15 Juni 2024, SMP Labschool Jakarta mengadakan kegiatan pementasan drama kelas 8. Kegiatan ini dikemas dalam kegiatan siswa kelas 8 yang menginspirasi dan berkesan di hati.

Undangan dramkel Danurdana/dokpri

Minat dan bakat siswa nampak terlihat dari penampilan mereka bermain peran. Omjay sebagai gurunya dibuat kagum oleh penampilan mereka. Kegiatan Drama Kelas 8 di SMP Labschool Jakarta sangat Berkesan, dan Memukau Penonton, Wow Aktor dan Artisnya Keren Banget dah!

undangan dram kelas /dokpri

Acara pementasan drama kelas 8 ini dibuka oleh wakil ketua Pengelola Sekolah Labschool (PSL) bapak Dr. M. Fakhrudin, M.Si. Hadir ibu Ketua POMG SMP Labschool Jakarta, dan bapak kepala SMP Labschool Jakarta memberikan sambutan. Mereka memuji semua siswa kelas 8 yang dapat menyelenggarakan pementasan drama kelas ini. 

Sambutan pimpinan Labschool UNJ/dokpri

Di meja Omjay ada 3 undangan menghadiri kegiatan drama kelas, yaitu:

  1. Tragedi tanpa suara yang diaksnakana hari Jumat, 14 Juni 2024 pukul 14.30 -16.30 WIB
  2. Remedy, Jumat, 14 Juni 2024 pukul 13.30 - 14.30 WIB
  3. Danurdana, Sabtu, 15 Juni 2024 pukul 08.00 - 09.00 WIB
  4. Forced To Sin, Sabtu, 15 Juni 2024 pukul 13.30 -14.30 WIB 

Lumieres de la scene present dengan hormat mengundang bapak Dr. Wijaya Kusumah, M.Pd untuk hadir adalam pementasan drama kelas 8 C yang berjudul REMEDY. Begitu kalimat resmi yang berada dalam undangan tersebut. Alhamdulillah Omjay mendapatkan tiket GRATIS, dan tidak perlu membayar tiket masuk yang dibandrol sekitar Rp.50.000 (Lima Puluh Ribu Rupiah). 

Undangan dram kelas/dokpri

Semua kegiatan pementasan drama kelas 8 dilaksanakan di gedung teater kecil SMP Labschool Jakarta lantai 3 SMP Labschool Jakarta. Gedung ini setiap tahun digunakan untuk acara pementasan drama, dan disulap menjadi teater sungguhan dengan pencahayaan yang diatur penerangannya oleh panita pementasan drama kelas. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline