Lihat ke Halaman Asli

Wijaya Kusumah

Guru Blogger Indonesia

Bisakah Mendapatkan Penghasilan Tambahan dari Menulis?

Diperbarui: 7 Desember 2023   09:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Input sumber gambar dokpri 

Bisakah mendapatkan penghasilan tambahan dari menulis? Bisa. Asalkan anda mau belajar menulis setiap hari. Sebab menulis itu sebuah keterampilan yang bisa dilatih terus menerus. Orang bisa menulis karena orang tersebut berlatih menulis setiap hari. Kami di PGRI membuka kelas menulis gratis.

Untuk bisa menulis anda harus banyak membaca. Tanpa proses membaca tulisan anda kurang referensi. Hal yang terjadi adalah tulisan anda kurang dilirik pembaca. Artikel anda di Kompasiana sepi pengunjung.

Pada dasarnya pembaca itu ingin mendapatkan informasi terbaru dari apa yang dibacanya. Bila informasi yang dibacanya penting pasti akan segera diviralkan tanpa paksaan. Jangan kaget bila artikel anda ada di halaman pertama mesin pencari seperti Google. Senang sekali rasanya kalau tulisan kita banyak yang membaca.

Input sumber gambar dokpri

Beberapa hari lalu Omjay mendapatkan informasi k-rewards Kompasiana. Alhamdulillah nama Omjay ada dalam  urutan kedelapan. Pemasukan Omjay naik dari Rp. 162.000 menjadi Rp.489.852. Alhamdulillah Omjay bersyukur kepada Allah SWT.

Tentu itu semua dimulai dari menulis yang bermanfaat untuk pembaca Kompasiana. Omjay menulis yang ringan-ringan saja. Tidak menulis yang terlalu ilmiah. Alamiah saja dan niatkan untuk berbagi informasi. Tidak dipilih admin Kompasiana tidak apa-apa. Omjay doakan admin Kompasiana selalu sehat dan bahagia bersama keluarga tercinta.

Input sumber gambar dokpri

Seorang kawan baik di Kompasiana menuliskan komentarnya. Omjay berterima kasih karena sudah memberikan apreasiasi dari apa yang sudah Omjay tuliskan di Kompasiana. Omjay menjadi semangat dalam menulis. Sebab tulisan Omjay yang biasa-biasa saja banyak yang membaca. Omjay menjadi terkenal di dunia nyata dan dunia Maya. Banyak orang mengundang Omjay menjadi pembicara atau narasumber.

Input sumber gambar dokpri

Jadi intinya adalah anda harus mampu menulis yang dapat dipilih oleh admin Kompasiana. Artikel anda harus masuk artikel pilihan admin Kompasiana. Bila tidak terpilih, maka kemungkinan mendapatkan Gopay kompasiana akan minim alias mustahil. Walaupun pembaca tulisan anda ribuan banyaknya. Admin tidak akan menghitungnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline