Lihat ke Halaman Asli

Wijaya Kusumah

Guru Blogger Indonesia

Beratnya Isi Tas Sekolah Anak-anak Kita

Diperbarui: 31 Agustus 2015   17:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Pernah ngalamin gak anak-anak ke sekolah pakai tas yang isinya berat? Banyak buku dan lain-lain di dalam tasnya. Kalau ditanya kenapa dibawa semua? Anak kita akan menjawab, semua buku takut dipakai belajar hari itu. Jadi anak terpaksa bawa bukunya semua. Kalau tidak dibawa nanti akan susah kalau dapat tugas dari guru.

Di sekolah yang mulai memahami kebutuhan siswanya ada loker kelas. Anak-anak bisa menyimpan barang barang atau buku bukunya di tempat itu sehingga tidak terlalu berat untuk dibawa ke sekolah. Seandainya semua buku itu jadi buku digital, dan anak membacanya lewat laptop atau tablet pasti akan lebih ringan. Mereka tidak lagi membawa buku dan barang terlalu banyak ke sekolah.

Saya sendiri tidak menggunakan buku yang dicetak untuk siswa. saya lebih memilih buku digital dan anak-anak membaca materinya dari buku digital yang bisa didownload di http://wijayalabs.com. Selain praktis, anak-anak bisa membaca bukunya di mana saja dan kapan saja tanpa harus repot membawanya ke sana kemari. Bisa dibaca secara online atau dibaca secara offline.

Beratnya isi tas sekolah anak-anak kita membuat saya berpikir keras sebagai seorang guru agar anak-anak kita tak terlalu berat membawa buku dan barang barang lainnya ke sekolah. Bagaimana menurut anda?

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

 

 

Salam Blogger Persahabatan

Omjay

 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline